Anies pun mengapresiasi masyarakat Kalbar yang tumpah ruah mengikuti kegiatan tersebut.
“Ini menunjukkan masyarakat Kalbar bersemangat untuk perubahan yang adil bagi semua, sebagaimana sejarah mencatat kontribusi besar masyarakat Kalbar untuk Indonesia,” kata Anies.
“Insya Allah tahun depan kesempatan akan perubahan terbuka. Dan kami berharap semangat dari Pontianak, dari Kalimantan Barat dapat menular ke daerah lain, untuk Indonesia,” ujarnya.
Pihaknya juga memberikan rasa terima kasih yang besar terhadap seluruh keluarga besar DPW Nasdem di Kalimantan Barat.
“Kegiatan ini sangat luar biasa, saya mengucapkan terima kasih. Insya Allah dibukakan pintu kemenangan dan diberikan kemudahan,” ujarnya.
“Hal yang paling penting adalah memberikan keadilan sosial bagi seluruh masyarakat di Indonesia,” imbuhnya. (Jau)
Comment