Categories: Kapuas Hulu

Polres Kapuas Hulu Terima Dua Penghargaan dari KPPN Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Polres Kapuas Hulu berhasil mendapatkan dua penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Putussibau, yakni peringkat pertama dalam Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) periode semester 2 (dua) tahun 2022 dan peringkat kedua ketepatan penyampaian LPJ Bendahara Penerima semester 2 (dua) tahun 2022.

Penyerahan penghargaan itu diberikan langsung oleh Kepala KPPN Putussibau, Sri Winarno ke Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar yang diwakili oleh Wakapolres Kompol Hilman Malaini yang didampingi Kasi Keu Aipda Arif Ariyanto, di Aula Kantor KPPN Putussibau, Selasa (28/02/2023).

Penyerahan penghargaan tersebut dirangkaikan dengan kegiatan sosialisasi pelaksanaan anggaran serta sosialisasi Strategi Organisasi dan Anti Korupsi.

Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar melalui Kasi Humas IPTU Jaspian mengucapkan terima kasih kepada KPPN Putussibau yang telah memberikan penghargaan tersebut.

Dua penghargaan dari KPPN Putussibau kepada Polres Kapuas Hulu. (Foto: Ishaq)

“Penghargaan itu tentunya menjadi tantangan bagi kami untuk bisa bekerja jauh lebih baik lagi untuk kedepannya,” kata IPTU Jaspian.

Di tempat yang sama, Kasi Keu Polres Kapuas Hulu, Aipda Arif Ariyanto mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Kapuas Hulu yang telah bekerja dengan maksimal dan profesional.

“Penghargaan tersebut merupakan hasil kerja keras bersama seluruh jajaran Polres Kapuas Hulu dan berharap apa yang yang telah diraih semoga dapat dipertahankan,” ujar Aipda Arif Ariyanto. (Ishaq)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago