KalbarOnline, Kayong Utara – Jembatan ambruk di Dusun Tanjung, Desa Sejahtera, Kecamatan Sukadana, Kayong Utara, Kalimantan Barat menjadi salah satu penyebab banjir.
Hal itu disampaikan oleh Decky Sabiandi selaku DPRD Dapil Sukadana kepada awak media, Senin (20/03/2023).
Menurutnya, jembatan di Dusun Tanjung Gunung, Desa Sejahtera sudah dianggarkan tahun 2023, namun hingga kini belum dibangun.
Diketahui, jembatan penghubung Kabupaten Kayong Utara dan Kabupaten Ketapang yang ambruk tersebut berstatus jalan provinsi dan merupakan akses satu-satunya masyarakat beraktivitas.
“Jadi untuk jembatan yang ambruk di Dusun Tanjung Gunung itu sudah dianggarkan tahun ini, namun hanya berbicara waktu saja kapan pastinya di bangun. Namun belum bisa kita pastikan,” ucap Decky.
Untuk itu, Decky juga mengatakan bahwa dirinya memang sudah menghubungi pihak PUPR Provinsi Kalbar, terkait jembatan ambruk tersebut yang disinyalir menjadi penyebabnya banjir.
“Saya sudah menghubungi PUPR Provinsi yang berwenang dalam pembangunan jalan dan jembatan tersebut, jawaban dari provinsi sendiri sudah dianggarkan tahun ini,” ujarnya.
“Selanjutnya, dalam penanganan ruas jalan Siduk – Sukadana, pembangunan jembatan itu sendiri sudah termasuk satu kesatuan di dalam penanganannya,” tutup Decky. (Santo)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…