KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Al Mursalat, Perumnas I, Kelurahan Sungai Beliung, Kecamatan Pontianak Barat, Jumat (24/03/2023) subuh. Usai melaksanakan salat Subuh berjamaaah, Edi menyampaikan tausiyah kepada para jemaah yang hadir.
Dalam tausiyahnya, Edi mengajak jamaah untuk terus memakmurkan masjid dan memperbanyak ibadah. Sebab memakmurkan masjid merupakan tugas dan tanggung jawab umat muslim di lingkungan sekitar.
Menurut Edi, ada banyak cara untuk memakmurkan masjid, salah satunya dengan rutin melaksanakan salat berjemaah di masjid. Terlebih di bulan Ramadhan, segala amal ibadah yang dilakukan mendapat ganjaran pahala berlipat ganda.
“Dengan rutin melaksanakan ibadah seperti salat berjamaah lima waktu, salat tarawih, berdoa bersama, tadarus, iktikaf dan sebagainya,” ujarnya.
Ia menambahkan, masjid selain sebagai tempat ibadah umat Islam, juga dapat berfungsi untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan ekonomi umat. Dirinya berharap agar keberadaan masjid-masjid tersebut bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di lingkungan sekitar.
“Misalnya di bulan Ramadhan ini, masjid-masjid membuka pasar juadah di halamannya, sehingga warga sekitar bisa menitipkan takjil-takjilnya dan mereka mendapat penghasilan,” tuturnya.
Dengan jumlah 340 masjid yang ada di Kota Pontianak, ia berharap antara masjid yang satu dengan lainnya tidak saling bersaing. Sebaliknya, seluruh masjid saling bersinergi menjadikan fungsi masjid untuk kebaikan.
“Kita juga akan meningkatkan kualitas masjid agar semakin baik,” ucap Edi. (Jau)
KalbarOnline, Ketapang - Memperingati Hari Guru Nasional 25 November 2024, PT Cita Mineral Investindo Tbk…
KalbarOnline, Pontianak - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengundang para alumni Program Pendidikan Reguler…
KalbarOnline, Putussibau – Polres Kapuas Hulu menggelar apel pergeseran pasukan sekaligus pengecekan sarana dan prasarana…
KalbarOnline, Azerbaijan - Pemerintah Indonesia melalui Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia, Hashim Djojohadikusumo berhasil memikat…
KalbarOnline, Ketapang - Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Trans Kalimantan, tepatnya di daerah…
KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu "Pawai Astagune Raksasa…