Categories: KetapangPolhumSosBud

Serahkan Bantuan Hibah Daerah, Wabup Ketapang Harap Dapat Digunakan Tepat Sasaran

KalbarOnline, Ketapang – Bulan Ramadhan merupakan bulan yang khusus bagi orang-orang muslim, di mana pada bulan mulia ini orang-orang diwajibkan untuk berpuasa, bahkan di bulan ini Allah SWT melipatgandakan pahala kebajikan bagi orang yang mengerjakannya.

Salah satunya sedekah yang diberikan di bulan Ramadhan akan memiliki pahala yang lebih besar dibandingkan sedekah yang diberikan di bulan-bulan lainnya. Hal ini karena pada bulan Ramadhan, pahala dari amalan kebaikan dilipatgandakan oleh Allah SWT. Sedekah juga memiliki keutamaan untuk menghapus dosa.

Bertepatan pada bulan Ramadhan ini pula, Pemerintah Kabupaten Ketapang melalui bagian Kesra Setda Ketapang menyalurkan bantuan berupa dana hibah daerah kepada rumah ibadah dan yayasan yang ada di Kabupaten Ketapang.

Kegiatan ini merupakan salah satu dari lima langkah strategis Pemkab Ketapang yaitu Ketapang Peduli.

Dana hibah tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Ketapang, Farhan, kepada pengurus Masjid Babul Jannah dan Masjid Jami’ Al-Falah serta Surau Ar-Rahman, pada Selasa (04/04/2023), di Masjid Babul Jannah Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan.

“Semoga silaturahmi kita ini terjalin dengan baik dan pada malam hari ini sekaligus, kami memantau pelaksanaan penandatanganan NPHD ini,” ujar Wabup Ketapang saat menyampaikan sambutannya.

Wabup menjelaskan, bahwa NPHD (Naskah Perjanjian Hibah Daerah) merupakan syarat administrasi terakhir untuk mencairkan dana bantuan dari pemerintah daerah Kabupaten Ketapang.

“Setelah ini, antara pemberi hibah (Pemkab Ketapang Ketapang) dan penerima hibah (pengurus rumah ibadah atau yayasan) akan menandatangani NPHD,” ucapnya.

Selanjutnya, Wabup Farhan berharap agar bantuan dana hibah ini dapat digunakan secara tepat sasaran sesuai dengan kebutuhannya.

“Pada malam hari ini kita sudah dapat melihat kerangka bangunan masjid yang nantinya akan megah dengan bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang, juga tidak kalah penting agar pembangunan berjalan baik adalah kegotongroyongan dari masyarakat,” pungkasnya.

Turut hadir Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra, Edi Radiansyah, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan SDM, Maryadi Asmu’ie, Kepala Inspektorat, Kabag Prokopim, Kasatpol PP, Camat Delta Pawan, Camat MHU dan lainnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

6 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

10 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

11 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

11 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

12 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

27 minutes ago