KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kabag SDM Polres Kapuas Hulu, AKP Widiyanto bersama personel Bag SDM melaksanakan program sosialisasi dan kampanye penerimaan Polri tahun 2023.
Dalam pelaksanaan sosialisasi ini, Bag SDM Polres Kapuas Hulu melaksanakan pembagian brosur pengumuman penerimaan kepada masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu. Dengan harapan, masyarakat akan mengetahui bahwa Polres Kapuas Hulu akan membuka pendaftaran Polri pada tahun ini.
Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar melalui Kabag SDM AKP Widiyanto mengatakan, informasi yang disampaikan itu ditujukan kepada masyarakat yang berminat menjadi anggota Polri melalui Penerimaan Taruna akpol, bintara dan tamtama tahun anggaran 2023, dengan mendaftarkan diri di Bag SDM Polres Kapuas Hulu.
“Bagi para pemuda dan pemudi yang ingin bergabung di kepolisian silahkan persiapkan diri dan melengkapi persyaratannya. Update terus informasi terbaru melalui website dan akun medsos resmi Penerimaan Polri,” kata AKP Widiyanto.
Selanjutnya, dikatakan AKP Widiyanto, guna memberikan informasi kepada masyarakat secara luas, Bag SDM Polres Kapuas Hulu dan polsek jajaran terus gencar melaksanakan sosialisasi maupun pembagian brosur tentang penerimaan Polri.
“Seperti pada hari ini Senin sore tanggal 10 April 2023 di depan Mapolres Kapuas Hulu, kami melakukan sosialisasi dengan membagikan brosur penerimaan Polri langsung kepada masyarakat,” jelas AKP Widiyanto.
”Dengan diadakannya sosialisasi seperti ini, diharapkan dapat meningkatkan animo masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu untuk menjadi personel Polri,” ujar AKP Widiyanto. (Ishaq)
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…
KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…
KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…
KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…
KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…