Banteng Kalbar Tegak Lurus Dukung Pencapresan Ganjar Pranowo, Lasarus: Sosialisasikan Ini Saat Lebaran

KalbarOnline, Pontianak – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Lasarus memastikan kalau seluruh kader dan pengurus partai di wilayahnya akan mematuhi keputusan politik Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri soal penentuan nama calon presiden (capres) 2024. Dengan kata lain, Lasarus menggaransi bahwa kader banteng se-Kalbar akan solid mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres yang diusung oleh PDIP.

“Ibu Ketua Umum yang memiliki hak prerogatif dalam menentukan capres, hari ini sudah mengumumkan satu nama, yakni Mas Ganjar Pranowo. Ini merupakan keputusan partai, sehingga menjadi kewajiban bagi seluruh kader dan pengurus partai untuk tegak lurus mematuhinya,” jelas Lasarus di Pontianak, Jumat (21/04/2023).

“Di Kalbar sendiri saya pastikan semua kader, pengurus, dan simpatisan partai solid, tegak lurus, dan satu komando mendukung keputusan politik Ibu Mega soal capres, dalam hal ini Mas Ganjar,” timpalnya.q

Lebih lanjut Lasarus mengatakan, bahwa keputusan partai mengusung Ganjar sebagai capres akan langsung diresponnya dengan upaya pemenangan. Salah satu upaya yang akan dikerjakannya ialah memerintahkan tiga pilar partai untuk menyosialisasikan nama Gubernur Jawa Tengah itu di momen Idul Fitri 1444 Hijriah.

“Tiga pilar partai, satgas, sayap, dan badan-badan partai dimohon untuk langsung melakukan kerja-kerja politik. Mumpung besok lebaran, jadi silakan sebut nama Mas Ganjar ke keluarga, kerabat, teman dekat, dan saudara-saudara kita yang kita temui saat lebaran,” pintanya.

Nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo telah resmi diusung sebagai calon presiden oleh PDIP. Pengumuman nama Ganjar ini dibacakan langsung oleh Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri di Istana Batu Tulis, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/04/2023) siang. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago