KalbarOnline, Kubu Raya – Sejumlah pengendara motor mengalami kecelakaan saat melintasi bundaran Transmart menuju Jalan Arteri Supadio, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya. Insiden tersebut terjadi akibat tumpahan solar yang membuat jalan menjadi licin, Senin (08/05/2023) jam 12.00 WIB.
Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aipda Ade menjelaskan, bahwa peristiwa ini pertama kali diketahui oleh petugas Polres Kubu Raya dan Polsek Sungai Raya yang sedang melintas di jalan tersebut. Petugas segera memberikan pertolongan kepada pengendara yang terjatuh dan pada saat yang sama tercium bau solar serta menemukan adanya tumpahan solar di jalan tersebut.
“Petugas langsung memperlambat laju kendaraan dari bundaran Transmart menuju Jalan Arteri Supadio, agar tidak ada korban lain yang terjatuh akibat tumpahan solar di jalan raya,” terang Aipda Ade.
“Tumpahan solar tersebut tidak terlihat karena tertutup oleh sisa guyuran hujan. Oleh karena itu, petugas tetap berada di lapangan untuk memberikan rasa aman kepada pengendara yang melintas,” ungkapannya.
Tak lama setelah menerima laporan, petugas Polsek Sungai Raya segera menuju lokasi kejadian dan mengusahakan pembersihan tumpahan solar di jalan tersebut. Dugaan sementara, tumpahan solar di badan jalan berasal dari truk.
“Kami mengimbau kepada pengendara sepeda motor dan mobil untuk berhati-hati saat melintasi jalan ini. Mohon ikuti arahan petugas di lapangan agar tidak menjadi korban kecelakaan akibat licinnya jalan akibat tumpahan solar,” pesan Ade.
“Saat ini, petugas masih berada di lapangan untuk memastikan keamanan pengguna jalan. Kami mengimbau kepada pengendara agar tetap waspada dan mematuhi petunjuk dari petugas di lapangan, guna mencegah terjadinya kecelakaan akibat tumpahan solar,” tegas Ade. (Jau)
Sumber: Humas Polres Kubu Raya/Aipda Ade.
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…