Categories: Ketapang

Bunda PAUD Ketapang Harap Standar Mutu Pengurus IGTKI Diperkuat

KalbarOnline, Ketapang – Bunda Paud Kabupaten Ketapang, Elisabeth Betty Martin yang juga Ketua PKK Ketapang dan Bunda Literasi Ketapang menghadiri peringatan HUT IGTKI-PGRI ke-73, di Pendopo Bupati Ketapang, Senin (22/05/2023).

Bunda PAUD dalam sambutannya menghimbau, agar ruang-ruang kelas di TK selayaknya mengembangkan ide dan imajinasi anak sehingga capaian pembelajaran tumbuh dan berkembang selama masa pondasi dapat membuat profil pelajar Pancasila pada anak-anak.

“Pembiasaan hidup bersih dan sehat juga harus menjadi budaya di semua sekolah TK anggota IGTKI, sehingga dapat menjadi garda terdepan pencegahan stunting yang mendukung tercapainya generasi emas Indonesia 2045,” ujarnya.

Lebih lanjut ia berharap agar standar mutu taman kanak-kanak anggota IGTKI diperkuat dengan mengedepankan pengetahuan yang benar pada 8 standar nasional pendidikan, sesuai dengan peraturan pemerintah dan keikutsertaan dalam akreditasi maupun survey lingkungan belajar.

“Untuk itu kita mengangkat tema HUT ke-73 IGTKI-PGRI yaitu ’73 Tahun IGTKI-PGRI Mengabdi Untuk Negeri Dengan Penyelenggaraan Layanan Pendidikan Anak Usia Dini Berkualitas Melalui Guru Taman Kanak-Kanak Yang Profesional dan Bermartabat’,” jelasnya.

“Semoga dengan tema tersebut dapat menginspirasi dan menggerakkan segenap pengurus dan anggota IGTKI-PGRI di seluruh nusantara untuk beradaptasi menghadapi perubahan pembelajaran yang semakin bermutu dan profesional,” pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bunda Paud juga menyerahkan piala lomba senam anak bugar ceria dalam rangka HUT ke-73 IGTKI-PGRI dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng.

Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan Ketapang, Ketua IGTKI-PGRI Ketapang, Organisasi Wanita Ketapang, para anggota IGTKI-PGRI Kabupaten Ketapang dan lainnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

8 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

9 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

10 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

10 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

10 hours ago