KalbarOnline, Pontianak – Tidak kalah dengan hari pertama, penampilan Okaay, Vierratale, Fiersa Besari, Feel Koplo, dan musisi lokal lainnya, sukses menghipnotis para penonton Music Flame Fest di hari kedua, yang digelar di Alun Kapuas Pontianak, Minggu (11/06/2023) malam.
Meski di antara beberapa musisi sudah pernah manggung di Pontianak, namun antusias penonton tak berkurang sedikitpun menyaksikan musisi kesayangan mereka tampil.
Masing-masing musisi tanah air tampil dengan ciri khas mereka sendiri, salah satunya Vierratale. Sang vokalis Widy, tampil dengan menggunakan baju piyama dan menggunakan pita rambut yang lucu.
Widy juga sempat menggunakan topi yang diberikan oleh salah satu penonton, membuat penampilannya semakin menggemaskan.
Usai penampilan Vierratale, dilanjutkan dengan penampilan Fiersa Besari. Ditemani dengan gerimis kecil, penonton diajak bergalau ria dengan lagu-lagunya yang menyentuh hati.
Setelah diajak menggalau, para penonton diajak berjoget tipis-tipis dengan penampilan dari Feel Koplo.
Setelah Pontianak, Flame Fest juga akan hadir di Kota Samarinda, Jakarta, Makassar, Solo, Purwokerto dan Surabaya. (Indri)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…