Categories: Kapuas HuluPolhum

Bupati Kapuas Hulu Lantik Anggota BPD di 6 Desa Kecamatan Hulu Gurung

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melantik anggota Badan Permusyarawatan Desa (BPD) di 6 desa di Kecamatan Hulu Gurung, Jumat (16/06/2023).

6 desa tersebut yakni Desa Lubuk Antuk, Desa Mentawit, Desa Simpang Senara, Desa Nanga Tepuai, Desa Kelakar dan Desa Nanga Yen.

Bupati Fransiskus mengatakan , pembentukan BPD merupakan amanah Undang-Undang (UU) Desa Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, yang menyebutkan bahwa BPD Berkedudukan Sebagai Unsur Penyelenggaraan Pemerintah Desa.

Bupati berharap, kepada anggota BPD yang telah dilantik tersebut, agar menjalankan tugas dan kewajibannya secara tanggung jawab, di mana keberadaan BPD harus benar-benar memberikan kontribusi terhadap upaya penyelenggaraan pemerintah desa yang efektif dan efisien.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melantik anggota BPD di 6 Desa, Kecamatan Hulu Gurung. (Foto: Ishaq)

Secara umum, menurut orang nomor satu di Bumi Uncak Kapuas ini, BPD  mempunyai wewenang terhadap pengawasan tugas-tugas pemerintah desa, peraturan desa dan peraturan kepala desa, serta menggali, menampung, menghimpun, merumuskan dan menyalurkan aspirasi masyarakat,” ujarnya.

“BPD dapat melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas Kepala Desa dengan baik, khususnya dalam pengelolaan keuangan desa sehingga pelaksanaannya dapat lebih efektif, transparan, serta dapat dipertanggungjawabkan dengan baik dan benar sesuai ketentuan yang berlaku,” ujarnya.

Namun demikian, hendaknya tidak terlalu berlebihan, tetapi harus dilaksanakan dengan norma peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tutup Bupati Fransiskus. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago