Categories: KetapangSosBud

Sekda Ketapang Resmikan Rumah Adat Dayak Senopati Rampai Bakah Sengkrinang

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meresmikan Rumah Adat Dayak Senopati Rampai Bakah Sengkrinang Desa Penyarang, Kecamatan Jelai Hulu, pada Jumat (16/06/2023).

Peresmian itu ditandai dengan membuka acara tirai nama plang rumah adat dan pengguntingan pita serta memasuki rumah Adat Dayak Senopati Rampai Bakah Sengkrinang.

“Memang sudah seharusnya saya sebagai sekda dan juga Patih Jaga Pati melindungi, mengayomi, melayani semua suku dan semua agama,” ujar Alexander saat menyampaikan sambutannya.

Lebih lanjut dikatakan Alexander, dalam melayani tersebut harus adil, tidak hanya jadi pemimpin bagi satu suku atau agama saja, tetapi juga harus menjadi pemimpin bagi semuanya.

“Saya ini abdi negara, alat negara, jadi wajib melayani semua suku dan agama yang ada khusus di Kabupaten Ketapang ini,” katanya.

Sekda juga berpesan agar rumah adat yang diresmikan ini bisa digunakan dan dimanfaatkan, karena tidak semua desa diberikan kesempatan punya rumah adat.

“Oleh karena itu harus kita syukuri, dimanfaatkan, digunakan dan dirawat dengan sebaik-baiknya,” pesannya.

Sekda berharap, dengan adanya rumah adat tersebut, masyarakat adat Desa Penyarang harus bisa maju sejajar dengan suku bangsa lainnya.

“Adat tidak boleh ditinggalkan, tetapi juga tidak boleh mengabaikan kemajuan zaman,” tegasnya.

Oleh sebab itu, Alexander juga minta anak-anak untuk harus tetap bersekolah agar bisa mengimbangi kemajuan dunia dan bersaing dengan zaman.

“Kita harus mampu bersaing dengan suku bangsa lainnya, yang terlebih maju dan kita juga harus punya kualitas,” tegas Alexander.

Kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat adat Desa Penyarang dan sekitar, para demong adat, Kepala Desa Penyarang dan para kepala desa sekitarnya, Camat Jelai Hulu, Polsek Jelai Hulu, Danramil Jelai Hulu, anggota DPRD Provinsi Kalbar, Anggota DPRD Ketapang dapil 4, para kepala OPD, Kadisbun, ketua DAD, kepala BPKAD, Kaban Kesbangpol, Kabag Tapem, Prokopim. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

23 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

27 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

27 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

27 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

29 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

43 minutes ago