Simak Tips Kendalikan Porsi Makan untuk Turunkan Berat Badan

Pengendalian porsi makan merupakan metode yang bagus untuk membantu mengawasi seberapa banyak yang seseorang makan dengan menjaga asupan kalori tetap terkendali.

Masalahnya saat ini, banyak orang cenderung makan untuk memastikan perut terisi  tanpa memikirkan porsi yang sesuai dengan kebutuhan.

Akhirnya, orang-orang makan dengan tidak terkendali.

Hal tersebut disampaikan oleh Senior Director Worldwide Nutrition Education and Training Herbalife Susan Bowerman, seperti dilansir dari ANTARA, belum lama ini.

“Ingatlah, porsi adalah jumlah makanan yang Anda letakkan di piring, sedangkan satu sajian adalah jumlah makanan yang tepat, dalam arti lain adalah memahami apa yang dibutuhkan tubuh dan makanlah sesuai dengan kebutuhan tersebut,” tutur Susan.

Oleh sebab itu, Susan menyarankan beberapa kebiasaan yang bisa membantu untuk mengontrol porsi saat menyajikan dan menyusun makanan.

Makan Makanan Rendah Kalori Terlebih Dahulu

Seseorang mungkin akan menyajikan lebih banyak makanan dengan kalori tertinggi yang tersedia, saat sedang merasa sangat lapar dan menyajikan makanan di piring.

Nah, cobalah mulai dengan menyantap salad atau sayuran terlebih dahulu.

Dengan cara ini, seseorang akan mulai merasa kenyang dengan makanan yang rendah kalori terlebih dahulu.

Dengan demikian, tersisa lebih sedikit ruang untuk makanan yang lebih berat.

Pilih Wadah Sajian yang Lebih Kecil

Hidangan apa pun yang disajikan dari wadah yang besar bisa mendorong untuk makan lebih banyak.

Universitas Cambridge mencatat, orang yang mengonsumsi lebih banyak makanan dan minuman saat ditawarkan porsi, kemasan, atau peralatan makan yang lebih besar dari bentuk yang lebih kecil.

Pilih Alat Makan yang Lebih Kecil

Sadarilah seberapa banyak makanan yang diletakkan di piring.

“Hanya beberapa sendok” apa pun bisa dengan cepat menambah jumlahnya jika sendoknya sebesar sekop.

Pasalnya, biasanya orang akan mengambil makanan lebih banyak jika menggunakan sendok saji yang besar dari yang lebih kecil.

Pertimbangkan Ukuran Piring

Perlu diketahui, jika menggunakan piring yang lebih kecil akan terlihat seolah-olah piring tersebut berisi lebih banyak makanan.

Artinya, mata sudah memberi tahu bahwa piring makanan tersebut bakal lebih membuat kenyang. (*)

Admin KalbarOnline 3

Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

11 minutes ago

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago