Categories: PontianakSport

Kerap Gelar Event Olahraga, Jadikan Pontianak Dikenal Sebagai Sport City

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengapresiasi event Fazzio Party Run 5K Competition yang diadakan pada Sabtu (08/07/2023) pagi.

Menurutnya, event lari ini sebagai bagian dari perwujudan Pontianak sebagai sport city. Hampir setiap kegiatan di Kota Pontianak dirangkaikan dengan olahraga, mulai dari lari, sepeda, senam dan lainnya.

Dalam event ini pula, didapati juara pertama hingga ketiga. Di mana Firman berhasil menggondol juara pertama Fazzio Party Run 5K Competition. Hadiah berupa uang tunai Rp 2,5 juta pun diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Pontianak. Selain Firman, juara kedua diraih Musa dan disusul Orga juara ketiga.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono (kanan) mengikuti event Fazzio Party Run 5K Competition, Sabtu (08/07/2023) pagi. (Foto: Indri)

Edi menyampaikan ucapan selamat kepada para juara lari 5 kilometer. Bagi yang belum meraih juara, ia berpesan untuk tetap semangat dan terus berlatih sehingga di lain waktu bisa merebut juara yang diharapkan.

“Mudah-mudahan ini memotivasi para atlet runner di Kota Pontianak untuk terus menggapai prestasi terbaik,” ucapnya.

Edi juga berharap, para runner dapat memanfaatkan momentum ini sebagai penyemangat untuk terus berolahraga.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono foto bersama pemenang event Fazzio Party Run 5K Competition, Sabtu (08/07/2023) pagi. (Foto: Indri)

Sebagai catatan, lomba lari serupa kerap beberapa kali digelar di Kota Pontianak. Hampir setiap gelaran lomba lari diikuti banyak peserta. Melihat antusias peserta lomba lari yang cukup tinggi ini, Edi berharap lomba serupa lebih rutin digelar, baik di tingkat lokal maupun nasional bahkan internasional.

“Dengan begitu, kita ingin Pontianak ini juga dikenal sebagai sport city, artinya Pontianak memiliki potensi besar untuk penyelenggaraan event-event olahraga seperti lomba lari, sepeda dan sebagainya,” terangnya.

Dengan menggelar berbagai event atau lomba olahraga di Kota Pontianak, baik tingkat nasional maupun internasional, maka tamu-tamu dari luar akan banyak berdatangan ke kota ini. Kunjungan tamu dari luar ini juga berdampak terhadap sektor pariwisata maupun perekonomian di Pontianak.

“Selain mereka datang ke Pontianak untuk mengikuti atau menyaksikan lomba olahraga yang digelar di sini, mereka juga sekaligus menikmati wisata, baik itu objek wisata maupun wisata kulinernya,” tuturnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago