Bupati Kapuas Hulu Tegaskan Gawai Dayak Bentuk Ungkapan Rasa Syukur kepada Tuhan, Bukan untuk Hura-hura dan Mabuk-mabukan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup acara Gawai Dayak “Ngihup Kenelang” di Desa Semitau Hilir, Kecamatan Semitau, Kapuas Hulu, pada Minggu (16/07/2023).

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kapuas Hulu berharap, agar gawai Dayak ini bisa terus dilaksanakan, sehingga adat dan budaya masyarakat Dayak khususnya yang ada di Kapuas Hulu bisa terus dilestarikan dan dipertahankan serta dikembangkan sesuai dengan kondisi zaman pada saat ini.

“Kegiatan gawai Dayak ini juga melibatkan para generasi muda, inilah keinginan kita bersama, agar generasi muda mengenal adat istiadat dan seni budaya leluhur Dayak yang ada, di mana esensi dari pada gawai Dayak ini merupakan ungkapan syukur,” ucapnya.

Pria yang karib disapa Bang Sis itu juga berharap, dengan adanya gawai Dayak ini tidak serta-merta hanya bersyukur atas kegiatan panen, tetapi bagaimana kita bersyukur atas apa yang kita dapatkan, baik itu rezeki, kesehatan dan lainnya.

“Gawai Dayak bukan hanya ungkapan syukur kita terhadap hasil panen, tentu ini merupakan kebiasaan adat istiadat leluhur kita yang selalu kita kembangkan, lestarikan, sesuai dengan kondisi di zaman saat ini,” terangnya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan foto bersama dalam acara penutupan Gawai Dayak “Ngihup Kenelang” di Desa Semitau Hilir, Kecamatan Semitau, Kapuas Hulu, Minggu (16/07/2023). (Foto: Ishaq)

“Kita tidak bisa bertahan dengan adat leluhur yang tempo dulu, karena tidak sesuai lagi dengan zaman, dengan kondisi zaman yang sudah maju, sudah moderen, tetapi bagaimana kita menyesuaikan, kita kembangkan, kita kolaborasikan, sehingga adat istiadat kita terus bertahan dan mari kita bersama-sama untuk melestarikan,” sambung Bang Sis.

Sebaliknya, Bupati Sis juga menegaskan, semua pihak harus dapat mengisi gawai ini dengan berbagai kegiatan yang positif, jangan sampai adanya persepsi, bahwa gawai Dayak ini hanya kegiatan hura-hura, hanya kegiatan mabuk-mabukan dan pesta-pora.

“Nah ini images yang berkelabang, tetapi kita tunjukan, dengan adanya gawai Dayak ini, kita mampu menampilkan seni budaya kita, permainan-permainan tradisional. Karena ini yang dilakukan orang tua kita zaman dulu, selain dari pada ungkapan syukur terhadap segala rezeki, kesehatan yang didapatkan,” jelasnya.

“Di dalam (gawai Dayak) itu juga kita laksanakan ada perlombaan tradisional, dan permainan-permainan tradisional, di sinilah tugas bagi para generasi muda, agar adat dan budaya kita bisa kita pertahankan dan kita kembangkan,” pungkasnya. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago