Categories: Kapuas Hulu

Peringatan Tahun Baru Islam 1445 H, Ketua DPRD Kapuas Hulu Lepas Pawai Taaruf Kelurahan Hilir Kantor

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangkaian memperingati 1 Muharam atau Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Pengurus Masjid Silaturahmi, Kelurahan Hilir Kantor Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu menggelar pawai taaruf yang diikuti ratusan warga Kelurahan Hilir Kantor, Rabu (19/07/2023).

Sebelum pawai taaruf dimulai, dilakukan shalat Maghrib dan Isya berjemaah serta pembacaan surah Yasin.

Pawai taaruf sendiri dilepas secara resmi oleh Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Kuswandi yang kala itu hadir bersama istrinya Agustini Kuswandi.

Dalam kesempatan itu, Kuswandi mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1445 Hijriah tahun 2023 Masehi.

“Saya berharap kepada peserta yang mengikuti pawai taaruf ini agar tertib serta menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga tidak mengganggu lalu lintas,” pesannya.

Kuswandi berharap, melalui peringatan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah ini, seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu selalu mendapatkan berkah dan ridho dari Allah SWT.

Sebelumnya, acara pawai taaruf tersebut diawali dengan membaca Shalawat Nabi yang dipimpin  langsung Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi sekaligus melepas pawai taaruf. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago