Pasca Tundukkan Sultra, Sutarmidji Optimis Tim Voli Putri Kalbar Bakal Juarai Kapolri Cup 2023

KalbarOnline, Pontianak – Tim voli putri Kalbar berhasil melaju ke babak final usai menundukkan tim putri Sultra dengan skor akhir 3-0, pada pertandingan semifinal, Turnamen Voli Kapolri Cup 2023, di Gedung Olahraga (GOR) Pangsuma Pontianak, Rabu (30/08/2023).

Selain Kalbar versus Sultra, pertandingan semi final itu turut mempertandingkan antara tim voli putri Jatim melawan tim voli putri Kaltim.

Untuk pertandingan yang mempertemukan antara tim voli putri Jatim melawan Kaltim, tim Jatim berhasil memenangkan pertandingan dengan skor akhir 3-1. Dengan demikian, Jatim akan berhadapan dengan Kalbar pada laga final yang akan diselenggarakan pada Sabtu tanggal 2 September 2023 di Gor Pangsuma Pontianak.

“Semoga tim bola voli Kalbar dapat menampilkan performa terbaiknya pada laga final pada Sabtu nanti, agar bisa menjuarai Kapolri Cup,” harap Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji yang hadir langsung untuk menonton pertandingan.

Selain Gubernur Sutarmidji, hadir pula sejumlah pejabat Forkopimda Kalbar. Kehadiran gubernur dan para pejabat ini guna menyaksikan sekaligus memberikan dukungan kepada tim bola voli putri Kalbar.

“Ini kebanggaan untuk kita bersama. Tapi tetap, junjung sportivitas dan jaga nama baik Kalimantan Barat selaku tuan rumah. Semoga perhelatan ini berkesan untuk kita semua, menjadikan Kalbar yang ramah untuk olahraga dan wisata,” ujarnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

1 hour ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

2 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

2 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

3 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

3 hours ago