Categories: Pontianak

Santo Petrus Juarai Kategori Pelajar Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar 2023

KalbarOnline, Pontianak – Sekolah Menengah Atas (SMA) Santo Petrus Pontianak, berhasil menjadi juara kategori pelajar pada Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar 2023 yang digelar di Aming Coffee Galeri Hasil Hutan, Kota Pontianak, Sabtu (02/03/2023).

SMA Santo Petrus menjadi kampiun, setelah menumbangkan SMA Kristen Immanuel dalam pertandingan 3 babak yang berlangsung sengit.

Dalam 3 laga yang dijalani keduanya, sempat terjadi saling balas sehingga skor menjadi 1-1. 

Namun pada laga terakhir, SMA Kristen Immanuel Pontianak harus merelakan gelar juara kepada SMA Santo Petrus Pontianak.

Kategori pelajar Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar ini diikuti 25 sekolah di Kota Pontianak dan Kubu Raya. Setiap tim yang mewakili sekolah itu menjalani babak penyisihan sejak Jumat (01/09/2023) pagi, untuk memperebutkan total hadiah Rp 10 juta. 

Sebagai informasi, Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar 2023 ini merupakan rangkaian dari agenda Kalbar Award 2023. Turnamen ini digelar Esport Jurnalis Pontianak berkolaborasi dengan Aming Coffee. 

Kejuaraan ini didukung oleh Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalbar, Bank Kalbar, Aming Coffee, Pertamina, PT Cita Mineral Investindo (CMI), PT Well Harvest Winning (WHW), Superchallange dan Pristine, Cemerlang Pentasindo, Apple Service Podomoro, SMC Pontianak, dan PT Ratu Intan Mining (RIM). (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago