Categories: Kapuas HuluKesehatan

Bupati Kapuas Hulu Monitoring Tiga Kegiatan Kesehatan Gratis di Desa Teluk Geruguk Boyan Tanjung

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan monitoring terhadap tiga kegiatan kesehatan gratis kepada masyarakat di Desa Teluk Geruguk, Kecamatan Boyan Tanjung, pada Jumat (06/10/2023). Tiga kegiatan itu diantaranya pengobatan gratis, imunisasi Japanese Encephalitis (JE) serta sunatan massal.

Tiga kegiatan kesehatan gratis itu digelar oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu melalui Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB).

Dalam kesempatan itu, Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengatakan, kalau kegiatan ini ditujukan untuk membantu masyarakat.

“Kali ini ada dokter spesialis anak dan kandungan yang hadir, sehingga masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke Putussibau untuk dapat layanan dokter spesialis,” katanya.

Untuk kegiatan sunatan massal, lanjutnya, juga di-handle oleh perawat yang mumpuni. Termasuk pula pada pemberian imunisasi JE.

“Imunisasi JE ini memang jadi atensi nasional untuk mencegah anak-anak dari penyakit yang bisa menyebabkan radang otak tersebut,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Teluk Geruguk, Antonius B mengatakan, bahwa masyarakat desanya sangat senang dengan adanya layanan kesehatan. Ia menyampaikan, kegiatan ini sangat membantu masyarakat desa yang sakit dan ingin memeriksakan kesehatannya.

“Ada pengobatan gratis dari dokter spesialis, sunatan massal dan imunisasi JE,” ucapnya. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kecelakaan di Jalan Trans Kalimantan, Satu Pengendara Meninggal Dunia

KalbarOnline, Ketapang - Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Trans Kalimantan, tepatnya di daerah…

4 hours ago

Hadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu, Bupati Martin: Jadikan Ketapang Aman Bagi Seluruh Etnis yang Ada

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu "Pawai Astagune Raksasa…

4 hours ago

Semarak HUT Korpri, Pj Sekda Ketapang Ikuti Senam Massal dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

KalbarOnline, Ketapang - Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Donatus Franseda menghadiri senam massal dalam rangka…

4 hours ago

Sebut Paslon 01 Didukung Seluruh Daerah Ketapang, Martin Rantan: Buktinya Ada yang datang dari Simpang Hulu dan Hulu Sungai

KalbarOnline, Ketapang - Dewan Pertimbangan Partai Golkar Ketapang, Martin Rantan menegaskan, pasangan calon bupati dan…

4 hours ago

Ribuan Masyarakat Padati Kampanye Akbar Paslon Bupati Ketapang Farhan-Leo di Lapangan Sepakat

KalbarOnline, Ketapang - Ribuan pendukung Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ketapang nomor…

4 hours ago

Kasus Kekerasan Perempuan Marak Terjadi di Kampus, Satgas PPKS Untan Ajak Mahasiswa Berani Lapor

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan Internasional, Universitas Tanjungpura (Untan)…

5 hours ago