Categories: Pontianak

Kesepian, Pria 62 Tahun Coba Bunuh Diri di Kamar Kosan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Seorang pria berusia 62 tahun nekat hendak mengakhiri hidupnya dengan meminum cairan pembersih rumput Roundup, di sebuah rumah kost, Jalan Media, Kelurahan Bansir Laut, Kecamatan Pontianak Tenggara, Jumat (20/10/2023).

Kapolsek Pontianak Selatan, AKP Dumaria menyampaikan, pria yang belakangan diketahui bernama Alfie Suardi itu nekat hendak mengambil jalan pintas lantaran merasa kesepian.

“Warga Sanggau (aslinya), disitu hanya ngekos. Di Gang media. Dia bilang merasa ditelantarkan keluarga,” ungkapnya.

Dumaria menyatakan, bahwa perkiraan waktu percobaan bunuh diri itu berlangsung sekitar jam 9.30 WIB. Salah seorang warga sempat merasa curiga, karena setelah melihatnya masuk ke dalam, Alfie tak terlihat lagi keluar kamarnya.

“Orang heran, tak keluar kamar. Dia ndak bisa bahasa Indonesia. Orang (berlogat) Tionghoa,” ujarnya.

Setelah melakukan koordinasi dengan pihak berwenang, akhirnya Bhabinkamtibmas Bansir Laut dan Enggang Selatan yang dipimpin langsung oleh Selatan 1 mendatangi TKP. Benar saja, Alfie didapati sudah dalam keadaan terbaring dengan kondisi tubuh yang sangat lemas.

“Pelaku ditemukan dalam keadaan terbaring lemas dan tidak dapat berbicara (diperkirakan efek meminum cairan Roundup). Racunnya sudah habis (diminum). Warga juga sudah memberi susu dan air putih (untuk pertolongan awal),” terang Dumaria.

Setelahnya, Alfie lalu dibawa oleh Ranting Enggang Selatan ke RS Anton Soedjarwo untuk menerima perawatan intensif.

“Untuk pelaku banyak menuliskan surat-surat seperti wasiat yang mengeluhkan tentang kehidupannya, dan niatnya untuk bunuh diri adalah murni dari dirinya,” tutup Dumaria. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

13 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

13 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

13 hours ago