Categories: KetapangSosBud

Danrem 121/Abw Pimpin Apel Pemberangkatan Napak Tilas di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Pangdam XII Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan, Komandan Korem (Danrem) 121 Alambhana Wanawai (Abw), Brigjen TNI Luqman Arief memimpin apel pemberangkatan sekaligus melepas rombongan Napak Tilas perjuangan Pembangunan dan Budaya Kabupaten Ketapang 2023 menuju Kecamatan Tumbang Titi, Rabu (25/10/2023) pagi.

Apel yang difokuskan di halaman Pendopo Bupati Ketapang itu dihadiri  Pj Gubernur Kalbar, Bupati dan Wabup Ketapang, Kasiter Korem 121/Abw, Dandim 1203/Ktp, beserta seluruh jajaran Forkopimda Kabupaten Ketapang dan Provinsi Kalbar, OPD Pemkab Ketapang, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta masyarakat.

Dalam apel pemberangkatan tersebut, Brigjen TNI Luqman Arief menyampaikan, kalau Napak Tilas Perjuangan Pembangunan dan Budaya Kabuaten Ketapang 2023 ini merupakan refleksi sejarah perjuangan bagi masyarakat Ketapang dalam mengenang para pejuang NKRI.

“Di mana mereka rela berjuang demi membela harkat dan martabat bangsa, sekaligus menjadi wahana promosi budaya guna akselerasi atau percepatan pembangunan Kab. Ketapang,” ujarnya.

Untuk itu, Luqman Arief mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Ketapang untuk terus berjuang, bekerja, berkarya menjadi pahlawan bagi diri sendiri, pahlawan bagi lingkungan, pahlawan bagi masyarakat maupun pahlawan NKRI.

“Jadikan kegiatan kegiatan akbar Kabupaten Ketapang, Napak Tilas Tahun 2023 yang digagas oleh Bupati dan Wakil Bupati Ketapang ini, sebagai motivasi dan langkah awal dari beribu langkah menuju negara yang maju disegala bidang,” sebutnya.

Mengakhiri apel pemberangkatan sekaligus pelepasan tersebut, Danrem 121/Abw berpesan untuk selalu menjaga faktor keamanan selama di perjalanan.

“Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, aman dan tertib sesuai dengan rencana dan harapan semua pihak,” ucapnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago