Categories: Sekadau

Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kasat Resnarkoba

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau melaksanakan upacara serah terima jabatan (sertijab) Kasat Resnarkoba di Aula Bhayangkara Patriatama Polres Sekadau, Jalan Merdeka Timur, pada Senin (30/10/2023) pagi.

Sertijab dilaksanakan berdasarkan surat Kapolda Kalbar nomor: Kep/459/X/KEP./2023 tanggal 23 Oktober 2023 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan/mutasi di lingkungan Polda Kalbar.

AKP Salahudin, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polres Sekadau resmi digantikan oleh IPTU Robianto yang sebelumnya menjabat sebagai KBO Sat Reskrim Polres Sanggau. AKP Salahudin akan melanjutkan tugasnya sebagai Panit 2, Unit 2, Subdit 3 Dit Resnarkoba Polda Kalbar.

Upacara sertijab ini dipimpin langsung oleh Kapolres Sekadau, AKBP Suyono dan dihadiri oleh Wakapolres Kompol Hoerrudin, para PJU, Kapolsek jajaran, Ketua dan Wakil beserta pengurus Bhayangkari Cabang Sekadau.

Rangkaian sertijab diawali dengan pembacaan Keputusan Kapolda Kalbar, lalu pengambilan sumpah jabatan disaksikan kapolres didampingi rohaniawan, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sertijab, berita acara pengambilan sumpah dan fakta integritas.

Dalam sesi acara ramah tamah, juga disampaikan kenal pamit dari kasat resnarkoba yang lama, serta ucapan selamat dan sukses kepada kasat resnarkoba yang baru. Selain itu terdapat tiga personel perwira baru memperkenalkan diri bertugas di Polres Sekadau.

Sebagai ungkapan penghargaan, Kapolres Suyono memberikan cinderamata kepada AKP Salahudin sebagai tanda terima kasih atas dedikasinya selama menjabat sebagai kasat resnarkoba.

“Dengan adanya sertijab ini, diharapkan kasat resnarkoba yang baru dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan mengemban tanggung jawab dalam menjaga kamtibmas di bidang narkotika di wilayah hukum Polres Sekadau,” ucap Kapolres Suyono. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Gembiranya Warga Ngabang Saat Jumpa Ria Norsan di Pasar Pagi

KalbarOnline, Ngabang- Sejumlah warga yang tengah berbelanja di Pasar Ngabang dikejutkan dengan kedatangan Ria Norsan.…

1 hour ago

Silaturahmi ke Istana Amantubillah, Raja Mempawah Doakan Sutarmidji Kembali Jadi Gubernur Kalbar

KalbarOnline, Mempawah - Bakal calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji bersilaturahmi ke Istana Amantubillah Kesultanan…

12 hours ago

Menparekraf Umumkan 50 Besar ADWI 2024, Termasuk Desa Batu Lintang Sungai Utik

KalbarOnline, Putussibau - Perjalanan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 telah memasuki babak akhir kurasi.…

12 hours ago

Maman Ajak Seluruh Kader Golkar Menangkan Midji-Didi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kalimantan Barat (Kalbar),…

13 hours ago

Bertemu Tokoh Sanggau, Ria Norsan Minta Doa Restu dan Bertukar Ide Soal Pembangunan ke Depan

KalbarOnline, Pontianak- Bakal Calon Gubernur Kalbar, Ria Norsan berdiskusi bersama tokoh masyarakat Kabupaten Sanggau, Munawar…

14 hours ago

Maman Minta Masyarakat Waspada Jelang Pilkada, Banyak Politisi Bermulut Manis

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPD Partai Golkar, Maman Abdurrahman mengingatkan bahwa Kalimantan Barat memiliki kompleksitas…

14 hours ago