Categories: Ketapang

225 Pelajar di Ketapang Ikuti Kejuaraan Karate Kapolres

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, Farhan menghadiri Kejuaraan Karate Kapolres Ketapang ke 1 Antar Pelajar se-Kabupaten Ketapang di Lapangan Tenis Pelti Ketapang, Jumat (03/11/2023).

Adapun aliran karate yang diperlombakan adalah Kushin Ryu M Karate-do Indonesia (KKI) Kabupaten Ketapang. KKI merupakan salah satu aliran karate di Indonesia yang lahir pada tahun 1966.

Sebelum memulai kejuaraan, Wabup Ketapang, Kapolres Ketapang yang diwakilkan Kasat Lantas AKP Angga Pribadi serta jajaran Forkopimda disambut dengan penampilan atraksi atlet karate SD yaitu kata Pin An Nidan dan Ipong Kumite, kata beregu putri Senkin dan Bunkey dan penampilan regu putra Sinto dan Bunkey.

“Kejuaraan tingkat pelajar ini diharapkan dapat mencetak atlet-atlet karate yang berprestasi yang nantinya akan mewakili Kabupaten Ketapang dalam mengikuti kejuaraan yang lebih tinggi lagi tingkatnya, baik daerah, nasional maupun internasional,” ujar Farhan usai membuka kejuaraan.

Selain itu, Farhan berpesan kepada para peserta untuk bertanding secara fair play dalam setiap pertandingan dan kepada para panitia serta wasit bertanggung jawab atas tugas-tugasnya.

“Kepada seluruh peserta saya ucapkan selamat bertanding dan saya berharap kepada para peserta dapat menampilkan permainan yang terbaik, hindari diri dari upaya berbuat kecurangan hanya demi meraih sebuah kemenangan,” tandasnya.

Adapun jumlah peserta yang mengikuti dari SD/MI sebanyak 120 siswa, SMP/MTS sebanyak 72 siswa dan SMA/SMK sebanyak 33 siswa. Kejuaraan ini diikuti siswa dan siswi se-Kabupaten Ketapang dengan total peserta 225 atlet. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

13 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

13 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

13 hours ago