Categories: NasionalPontianak

Manfaatkan Pekarangan Rumah Sebagai Sumber Pangan

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Bidang IV Kesehatan Keluarga dan Lingkungan TP-PKK Pusat, Safriati Syafrizal memberikan kata sambutan pada kegiatan Monev 10 Program Pokok PKK dan Tindak Lanjut Hasil Rakornas 2023, di Pendopo Gubernur Kalbar, Rabu (08/11/2023).

Dalam kesempatan itu, Safriati mengajak TP PKK provinsi, kabupaten dan kota, untuk ikut andil dalam upaya penekanan inflasi. Salah satunya dengan memanfaatkan pekarangan rumah sebagai sumber pangan, seperti dengan menanam sayuran, cabai dan lain sebagainya.

Ia menyampaikan pesan ini juga disampaikan oleh Ketum PKK Pusat saat Forum di Bekasi, bahwa kegiatan yang dilakukan PKK jangan hanya semuanyanya tentang PKK. Tapi bagaimana misalnya PKK ikut andil dan berperan dalam menekan angka inflasi melalui berbagai program.

“Kita (juga) bisa menggerakkan masyarakat di sekitar kita untuk menanam cabe dengan menggunakan pekarangan rumahnya. Jadi jangan hanya PKK saja, tapi kita juga mengajak masyarakat untuk misalnya menanam cabe sebagai upaya tekan inflasi,” sampainya.

Menurutnya, gerakan semacam ini mungkin terlihat sederhana, namun besar manfaatnya bagi kestabilan inflasi di daerah.

“Setiap hari kita kan mengkonsumsi cabe, kenapa tidak kita gunakan pekarangan rumah kita untuk menanam cabe untuk upaya menekan inflasi,” katanya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago