Categories: PontianakSosBud

Pj Wako Pontianak Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Kampung Arab

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengunjungi lokasi kebakaran di Jalan Kampung Arab, Gang Assalam, Kelurahan Dalam Bugis, Kecamatan Pontianak Timur, Minggu (14/01/2024).

Dalam kesempatan tersebut, juga diserahkan bantuan sembako, peralatan masak, kasur dan lainnya.

Pj Wako Pontianak serahkan bantuan korban kebakaran di Kampung Arab. (Foto: Prokopim Pontianak)

Kebakaran yang terjadi pada Sabtu (13/1/2024) itu menghanguskan beberapa rumah warga dan menyebabkan kerugian materi.

Dalam kunjungannya, Pj Wali Kota Ani Sofian didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Pontianak Trisnawati dan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Pontianak, Erma Suryani.

Pj Wako Pontianak serahkan bantuan korban kebakaran di Kampung Arab. (Foto: Prokopim Pontianak)

Pihaknya berkoordinasi untuk mengevaluasi keadaan dan memberikan bantuan kepada para warga yang terkena musibah. Ani menyampaikan rasa prihatinnya atas kejadian yang menimpa warga di Kampung Arab.

“Saya atas nama Pemerintah Kota Pontianak turut prihatin dengan musibah kebakaran yang menimpa warga kita. Semoga bantuan yang diserahkan ini bisa meringankan beban warga yang terkena musibah kebakaran ini,” ucapnya.

Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian foto bersama usai penyerahan bantuan kepada warga korban kebakaran di Kampung Arab Pontianak Timur. (Foto: Prokopim Pontianak)

Dia berharap kejadian serupa tidak terulang kembali. Oleh sebab itu, dirinya mengingatkan warga untuk selalu berhati-hati dan meningkatkan pemahaman tentang pencegahan kebakaran di lingkungan permukiman.

“Pastikan keamanan instalasi listrik serta mencegah hal-hal yang bisa menyebabkan terjadinya risiko kebakaran,” pungkasnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

38 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

42 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

43 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

43 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

44 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

59 minutes ago