Categories: PolhumPontianak

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkot Pontianak Gelar Penguatan Kompetensi Kepala Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Pontianak, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pontianak menggelar Penguatan Kompetensi Tenaga Kependidikan Kepala Sekolah jenjang TK, SD dan SMP se-Kota Pontianak di Hotel Star, Kamis (18/01/2024).

Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menyatakan, pelatihan dan sosialisasi ini penting dilakukan agar para kepala sekolah dan tenaga kependidikan memahami aturan-aturan baru terkait dengan pengangkatan atau rekrutmen kepala sekolah.

“Di samping itu, kegiatan ini juga menginformasikan kepada kepala sekolah tentang bagaimana melakukan penilaian terhadap guru dan tindakan kependidikan lainnya,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini pula, ia berharap para kepala sekolah memiliki pengetahuan dan pemahaman yang mendalam terkait peraturan terbaru dalam dunia pendidikan untuk dapat diimplementasikan dalam menjalankan tugas kepemimpinan di sekolahnya masing-masing.

Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian membuka kegiatan Penguatan Kompetensi Tenaga Kependidikan Kepala Sekolah jenjang TK, SD dan SMP se-Kota Pontianak. (Foto: Prokopim/Kominfo Pontianak)

Selain itu, pembekalan ini juga bertujuan supaya kepala sekolah memiliki pengetahuan yang cukup untuk melaksanakan penilaian terhadap guru-guru di sekolah mereka.

“Dengan memiliki pemahaman yang baik tentang cara melakukan penilaian yang efektif, kepala sekolah dapat memberikan umpan balik yang konstruktif kepada guru-guru agar kinerja mereka semakin meningkat,” tuturnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pontianak, Sri Sujiarti menambahkan, melalui kegiatan penguatan kompetensi ini para kepala sekolah juga mempelajari tindakan kependidikan lainnya yang dapat mereka lakukan untuk mendorong peningkatan mutu pendidikan di sekolah.

“Harapannya, setelah mengikuti kegiatan ini, kepala sekolah mampu menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh secara efektif di lingkungan sekolah mereka masing-masing,” pungkasnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

49 seconds ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

3 minutes ago

Tiba di Silat Hulu dan Silat Hilir, Logistik Pilkada 2024 Dikawal TNI-Polri

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…

4 minutes ago

Harisson Ingatkan Nakes Tidak Membedakan Pelayanan Pasien BPJS dan Umum

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…

5 minutes ago

Tayang 20 November, Berikut Sinopsis Drama China See Her Again

KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…

13 minutes ago

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

57 minutes ago