Categories: KesehatanPontianak

Ini Waktu Terbaik Minum Obat Hipertensi

KalbarOnline, Pontianak – Hipertensi atau penyakit tekanan darah tinggi dapat dikendalikan dengan gaya hidup sehat  dan mengkonsumsi obat sesuai  resep yang diberikan oleh dokter.

Pengendalian hipertensi menjadi penting, karena tekanan darah yang tidak terkontrol dapat menimbulkan sejumlah penyakit, seperti stroke, gagal jantung hingga gagal ginjal.

Hal ini disampaikan oleh Apoteker Devi Yulianti ketika memberikan penyuluhan tentang “Kapan Waktu Terbaik Minum Obat Hipertensi” kepada 24 pasien dan pengunjung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota Pontianak, Rabu (31/01/2024).

Devi menyebut, ada beberapa jenis obat anti hipertensi, diantaranya golongan obat diuretik, angiotensin converting enzym (ACE) Inhibitor, angiotensin II receptor bloker (ARB), Beta Bloker dan Calsium Channel Bloker (CCB).

“Golongan diuretik berfungsi untuk mengurangi volume cairan dalam tubuh dan mempunyai efek samping hiperkalsemia dan sering berkemih sehingga setelah makan merupakan waktu terbaik untuk minum obat golongan diuretik seperti Furosemida, HCT (hidroklortiazid), spironolactone,” jelasnya.

Selain itu menurutnya, ada golongan obat Angiotensin Converting Enzym (ACE) Inhibitor seperti Ramipril, Captopril yang berfungsi menghambat retensi urin dan penyempitan pembuluh darah sehingga waktu terbaik yang dianjurkan diminum saat perut kosong 1 jam sebelum atau 2 jam sesudah makan.

Dia menambahkan, jenis obat lainnya adalah Angiotensin Receptor b Bloker (ARB) yaitu Valsartan, Losartan, Candesartan, yang dapat menghambat retensi urin dan penyempitan pembuluh darah untuk jenis obat ini dapat diminum dengan atau tanpa makanan.

“Selain dengan obat, hipertensi dapat juga dikendalikan dengan cara modifikasi gaya hidup sehat seperti mengurangi berat badan, batasi konsumsi garam, rutin aktivitas fisik, berhenti merokok dan minum alkohol serta menghindari stres,” pungkasnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

4 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

6 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

6 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

6 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

6 hours ago