Categories: KetapangPolitik

Update Real Count KPU, Prabowo-Gibran Unggul di Semua Kecamatan Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul sementara dalam perhitungan real count KPU di semua wilayah Kabupaten Ketapang, pada Sabtu (17/02/2024).

Dilihat dari situs https://pemilu2024.kpu.go.id pada pukul 15.00 WIB, pasangan Prabowo-Gibran unggul dengan raihan 61.861 suara atau 63,53 persen. Kemudian disusul oleh pasangan capres cawapres nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, dengan 21.061 suara atau sekitar 21,63 persen.

Sementara pasangan capres-cawapres nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD meraih sebanyak 14.447 suara atau 14,84 persen.

Perolehan suara tersebut merupakan hasil penghitungan di 865 dari 1752 TPS atau sekitar 49,37% dari total data yang ada.

Berdasarkan hasil real count KPU itu, Prabowo-Gibran pun unggul di seluruh kecamatan di kabupaten Ketapang yang berjumlah 20 Kecamatan.

Suara tertinggi pasangan Prabowo-Gibran berada di Kecamatan Delta Pawan yakni 12.579. Sementara Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sebanyak 7.817 suara dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 2.560 suara. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

5 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

6 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

6 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

6 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

6 hours ago