Sambut Bulan Suci Ramadhan, IKA-PMII Kayong Utara Baksos ke Warga Kurang Mampu

KalbarOnline, Kayong Utara – Mendekati bulan suci Ramadhan, organisasi Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA-PMII) Kabupaten Kayong Utara melaksanakan bakti sosial (baksos) berupa penyerahan bantuan bahan pangan kepada sejumlah fakir miskin di Kecamatan Sukadana, Sabtu (09/03/2024).

Ketua IKA-PMII Kayong Utara, Eka Saputra mengatakan, melalui paket sembako yang isinya berupa beras dan minyak goreng itu diharapkan dapat meringankan beban warga yang kurang mampu dan bermanfaat bagi sesama.

Lebih lanjut ia menerangkan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dari para anggota IKA-PMII dan kegiatan ini juga akan berkelanjutan.

Baca Juga :  Sambut Natal dan Tahun Baru 2023 - 2024, Kodim 1206/Putussibau Gelar Bakti Sosial dan Pasar Murah

“Dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini, berharap kita semua dapat saling membantu dan berbagi sesama kepada masyarakat. Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” terang Eka.

Baca Juga :  Mendagri Larang Buka Puasa Bersama, Tapi Minta Bansos Diperbanyak Selama Ramadhan

Salah satu warga Sukadana, Sumrati mengucap syukur serta berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh IKA-PMII Kayong Utara.

“Bantuan ini bermanfaat bagi keluarga dalam menyambut bulan suci Ramadhan,” ujarnya. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment