KalbarOnline, Pontianak – Hotel Gajahmada Pontianak merayakan Silver Anniversary pada 23 Maret 2024. Berbagai kegiatan pun digelar untuk memeriahkan 25 tahun berdirinya hotel yang terletak di Jalan Gajah Mada, Kota Pontianak itu.
Seperti diketahui, Hotel Gajahmada Pontianak berdiri pada 23 Maret 1999. Di mana total kamar yang tersedia saat itu, hanya ada sebanyak 70 kamar. Berjalannya waktu sempat dilakukan renovasi, hingga saat ini kamar yang tersedia di sana ada 110 kamar. Perjalanan panjang untuk mencapai titik ini memang tak mudah.
Hotel Gajahmada terbukti mampu menghadapi berbagai keadaan termasuk ketika pandemi Covid-19 melanda. Bahkan pasca pandemi, dengan tingginya persaingan yang ada dan semakin tajam, hotel Gajahmada Pontianak tetap hadir dengan memberikan pelayanan, dan layanan terbaiknya.
Untuk merayakan perjalanan yang tak mudah itu, Hotel Gajahmada Pontianak menggelar beberapa kegiatan dalam Silver Anniversary tahun ini. Diantaranya dengan menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bersama UPT Panti Sosial Rehabilitasi Lanjut Usia dan Rehabilitasi Penyandang Disabilitas (PSR-SLURP) Mulia Dharma pada 21 Februari 2024.
Kemudian, pada 1 Maret 2024 nanti, Hotel Gajahmada membuat acara makan siang bersama seluruh manajemen dan staf yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Gajahmada. Dilanjutkan 2 Maret 2024, akan diselenggarakan aksi sosial donor darah di Gladden Coffee Shop, dan terbuka untuk umum.
Dilanjutkan pada 14 Maret 2024, bakal diadakan buka puasa bersama anak yatim dengan staf dan karyawan Hotel Gajahmada Pontianak. Lalu puncaknya pada 23 Maret 2024, bertepatan dengan Anniversary Perak, Hotel Gajahmada akan memperkenalkan logo baru yang menarik. Sebuah logo sederhana dengan penuh makna.
Sebelum menggunakan logo baru nanti, Hotel Gajahmada telah menggunakan logo lama bergambar huruf G, yang didesain dalam bentuk oval berwarna biru dan merah. Di mana logo tersebut telah digunakan sejak 1999 dan menjadi corporate logo PT Ponti Gajahmada.
Pada ulang tahun perak nanti, logo Hotel Gajahmada yang lama akan diganti. Logo baru Hotel Gajahmada adalah pohon tanjung atau spanish cherry. Salah satu pohon khas Kota Pontianak sejak dulu.
Pohon tersebut punya filosofi yang dalam karena dikenal awet, panjang umur, menghijaukan kota, memberikan oksigen, peneduh, dan bahkan ada buahnya yang bermanfaat bagi masyarakat. Elemen logo yang baru nanti membentuk lingkaran bulat sempurna yang secara keseluruhan merupakan representasi bentuk kesempurnaan tanpa awal dan tanpa akhir. Hal itu akan memberikan kesan dinamis, bergerak, memiliki kualitas, dapat diandalkan dan sesuatu yang sempurna.
Lalu pilihan warna tembaga yang digunakan juga mencerminkan semangat untuk maju, bekerja yang baik, elegan dan rendah hati. Sedangkan untuk pilihan font, tulisan logo dan gaya desain menggunakan konsep neo classic yang menerapkan kearifan, etika, tata krama, dan juga terbuka untuk inovasi dan trend baru. Semua itu sesuai dengan harapan besar di ulang tahun ke-25 kali ini. Yakni Hotel Gajahmada Pontianak dapat memberikan harapan yang lebih baik di masa depan. (Jau)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…