Categories: Kayong Utara

Kapal Feri KM Kubu Raya Tujuan Teluk Batang Tabrak Tongkang

KalbarOnline, Kayong Utara – Kapal feri tujuan pelabuhan Rasau Jaya – Teluk Batang dikabarkan bertabrakan dengan sebuah tongkang di sekitar perairan Olak-olak Kubu.

Menurut informasi yang beredar di media sosial, akibat tabrakan itu, beberapa kendaraan yang berada di feri bertumbangan dan rusak karena berbenturan dengan tongkang.

Kondisi kapal feri tujuan pelabuhan Rasau Jaya – Teluk Batang usai tabrakan dengan kapal tongkang di sekitar perairan Olak-olak Kubu, pada Jumat (05/04/2024). (Foto: Istimewa)

Salah satu penumpang kapal feri, Nanda menceritakan, saat peristiwa tabrakan dirinya sedang tidur. Akibat tabrakan, dirinya terbangun.

“Posisi saya (saat tabrakan) tidur. Kejadian sekitar pukul 21.00 WIB. Miring tu endak kok bang, cume body kapal sebelah depan yang bengkok dan kendaraan penumpang beberape yang agak rusak bodynya,” kata Nanda, Jumat (05/04/2024).

Saat ini diakuinya kondisi penumpang aman. Dirinya belum mengetahui secara pasti apakah kapal yang ia tumpangi dapat terus berlayar atau para penumpang dievakuasi ke kapal lainnya.

Kondisi kapal feri tujuan pelabuhan Rasau Jaya – Teluk Batang usai tabrakan dengan kapal tongkang di sekitar perairan Olak-olak Kubu, pada Jumat (05/04/2024). (Foto: Istimewa)

“Kondisi penumpang Alhamdulillah baik-baik saja,” tuturnya.

Kepala Dinas Perhubungan Kayong Utara, Erwan yang dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. Namun dirinya belum dapat memberikan keterangan lebih detail, karena saat ini dirinya baru mendapat informasi awal dari UPT Teluk Batang.

“Info dari Kansar Pontianak kapal feri dan tongkang tabrakan ringan di Pinang Dalam, tidak ada kebocoran di kapal feri dan semua penumpang aman. Infonya lanjut perjalanan ke Teluk Batang,” ungkap Erwan meneruskan pesan dari UPT Teluk Batang. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

8 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

8 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

8 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

8 hours ago