Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar), Syarif Abdullah Alkadrie mengapresiasi dan mendukung langkah Mochammad Fachri yang ikut dalam kontestasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya 2024 – 2029.

“Saya memberikan apresiasi dan dukungan kepada beliau untuk maju dalam perhelatan Pilkada Kubu Raya. Kita harus memberikan dorongan kepada kader-kader potensial,” kata Abdullah, Rabu (02/05/2024).

Abdullah menerangkan, semua bakal calon yang masuk mendaftar ke partainya akan dilakukan survei terlebih dahulu, terkait popularitas dan elektabilitasnya. Keputusan akhir nanti berada di DPP Nasdem.

“Mekanisme pendaftaran setelah ini kita bawa ke DPP, kita sampaikan minimal 3 nama,” ungkap Abdullah.

Dirinya menyampaikan, bahwa Nasdem sangat terbuka, baik kepada kader maupun non kader yang potensial.

“Syarat utama di Nasdem itu dukungan publik yang kita lihat dari hasil survei, surveinya memungkinkan atau tidak. Mungkin dalam waktu dekat kita akan dilaksanakan survei di sejumlah wilayah,” katanya.

Sementara itu, Mochammad Fachri mengaku semakin optimis untuk maju dalam perhelatan pilkada Kubu Raya nantinya stelah mendapat restu dar Ketua DPW Nasdem Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie.

“Setelah kemarin mendaftar di Nasdem, sekarang mendapat restu ketua DPW dan memberikan support. Ke depan kita akan konsolidasi dan jajaki untuk bangun komunikasi, kita akan terus tindaklanjuti,” ungkap Fachri.

Diketahui, Mochammad Fachri merupakan seorang pengembang perumahan bersubsidi di Kalbar. Pemilik Fachri Properti Group ini resmi menyerahkan formulir pendaftaran bacalon di Kantor Nasdem Kubu Raya, Rabu (01/05/2024) kemarin.

“Saya bertekad membangun Kubu Raya lebih berkembang, menciptakan lapangan pekerjaan baru, pemberdayaan warga lokal dan meningkatkan pendapatan asli daerah,” Bendahara REI Kalbar itu. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

8 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

8 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

8 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

8 hours ago