Kamaruzaman Ajak Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak – Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak semua pihak untuk terus menjaga keberlanjutan dari Gerakan Merdeka Belajar. Sebab Gerakan Merdeka Belajar memberikan wajah baru bagi pendidikan dan kebudayaan Indonesia.

Di dunia pendidikan misalnya, anak-anak Indonesia kini berani bermimpi karena merasa merdeka saat belajar di kelas.

“Begitu juga guru-guru, berani mencoba hal-hal baru karena mereka mendapatkan kepercayaan untuk mengenal dan menilai murid-muridnya. Para mahasiswa pun siap berkarya dan berkontribusi karena ruang belajar tidak lagi terbatas di dalam kampus,” katanya.

Hal itu disampaikan Kamaruzaman saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116 dirangkaikan Hari Pendidikan Nasional 2024 di Halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (20/05/2024).

Ia melanjutkan, karya-karya kreatif dari para seniman dan pelaku budaya kini juga semakin semarak. Semua itu, sebutnya, harus diteruskan sebagai perjalanan ke arah perwujudan sekolah yang dicita-citakan.

“Semua yang telah dijalankan harus diteruskan sebagai gerakan yang berkelanjutan,” ajaknya.

“Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar,” imbuhnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago