Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan Gereja Katolik St Laurensius Riam Bunut, di Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang, pada Selasa (21/05/2024).

Gereja ini dibangun berdekatan dengan Masjid Annur Sungai Laur dan dihadiri oleh beberapa perangkat pemerintahan yang ada di Desa Riam Bunut dan Kecamatan Sungai Laur, tokoh masyarakat lintas etnis, agama dan lainnya.

Sekda dalam sambutannya mengatakan, bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang majemuk, sehingga lahirnya konsep dasar toleransi.

“Ide-ide seperti ini sudah muncul dari pendahulu kita, seperti ketika saya ke Jakarta kita melihat Masjid Istiqlal di depannya berdiri pula Gereja Katedral,” ucapnya.

Oleh karena itu, Sekda Ketapang berharap, apa yang dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Laur ini sudah sangat baik dan menjadi contoh yang telah menghargai keberagaman.

“Saya juga berharap tidak ada keributan gara-gara perbedaan agama. Kita harus bisa jaga Ketapang ini menjadi daerah yang nyaman, kondusif, damai dan toleransi bagi seluruh masyarakat Ketapang,” pungkasnya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

8 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

8 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

8 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

8 hours ago