KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyebutkan, kalau progres pembangunan GOR Terpadu yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Kota Pontianak, sejauh ini berjalan baik. Ia pun mengharapkan agar GOR berkapasitas 5.000 penonton itu bisa selesai tepat waktu.
“Pembangunan GOR Terpadu sudah mencapai 89 persen dan akan selesai pada 17 Juni 2024, akan dilakukan running test. Dan tanggal 20 Juni 2024 akan dilaksanakan Pro Liga. Saya sudah meninjau GOR ini sudah bagus pengerjaannya dan selesai seperti yang kita harapkan,” kata Harisson.
Hal itu disampaikan Harisson di sela-sela melakukan peninjauan ke GOR Terpadu bersama Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalbar, Windy Prihastari serta Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalbar, Iskandar Zulkarnaen, Sabtu (26/05/2024).
Terkait penamaan, Harisson mengatakan, bahwa Jenderal Ahmad Yani dijadikan nama jalan protokol, dan karena GOR ini berada di jalan protokol, sehingga GOR ini diberi nama GOR Terpadu Ahmad Yani (A Yani). Di dalam area GOR ini nantinya, juga akan terdapat pusat kuliner dan UMKM.
“Nanti di GOR ini juga akan dibangun pusat-pusat kuliner atau pujasera yang akan diperuntukkan bagi UMKM. Dengan harapan nanti masyarakat yang berolahraga di GOR A Yani juga dapat mencicipi jajanan khas Pontianak atau Kalimantan Barat juga untuk menumbuhkan UMKM di Kalbar,” katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalbar, Iskandar Zulkarnaen menegaskan, bahwa pihaknya berupaya semaksimal mungkin untuk mengawal penyelesaian pembangunan GOR Terpadu A Yani agar tepat waktu, agar pelaksanaan kompetisi bola voli nasional, Proliga 2024 dapat terlaksana di Kalimantan Barat.
“Saat ini pekerjaan sudah mencapai tahapan finishing dari pekerjaan yang tertuang di dalam kontrak. Kami akan terus berkoordinasi dengan pelaksana untuk mempercepat finishing seperti penyelesaian instalasi kursi, electrikal dan mekanikal, vinil, pembersihan bongkaran, serta lainnya,” ujarnya.
“Agar agenda yang sudah terjadwal dapat dilaksanakan dengan baik,” tutup Iskandar. (Jau)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…