Polisi Akan Periksa Pemilik K-Gym Usai Insiden Tewasnya Wanita dari Lantai 3

KalbarOnline, Pontianak – Satreskrim Polresta Pontianak akan melakukan pemeriksaan terhadap pemilik tempat fitness K-Gym Pontianak yang menyebabkan seorang perempuan berusia 22 tahun jatuh dari tiga hingga meninggal.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kasatreskrim Polresta Pontianak, Kompol Antonius Trias Kuncorojati, pada Rabu (19/06/2024).

“Saat ini ada dua saksi yang dilakukan pemeriksaan, kemudian nanti kita akan melakukan pemeriksaan terhadap pemiliknya juga,” ujarnya.

Antonius mengatakan, saat melakukan olah TKP, diketahui posisi jarak antara treadmill dan jendela sangat dekat. Dimana hanya 60 Cm, lalu lebar jendela juga sangat lebar sekitar 90 Cm.

Selain itu, kata Antonius, jarak dasar jendela sangat rendah yakni sekitar 30 Cm, sehingga ia menilai sangat mudah untuk orang jatuh dari treadmill ke jendela dan langsung jatuh ke bawah.

Berkaitan soal kelalaian, pihaknya juga masih lakukan penyelidikan lebih dalam. Sebab kejadian serupa pernah terjadi di sana. Namun  posisi dari treadmill itu yang membelakangi jendela tidak berubah.

“Kita nanti lihat hasil pemeriksaan lebih lanjut, dari izinnya, kemudian periksa dari keterangan sebelumnya, bahwa sudah pernah ada kejadian namun tidak dirubah posisi dari treadmill itu yang menghadap jendela masih membelakangi jendela,” ungkap Antonius.

“Unsur kelalaian kemungkinan ada, dan gedung dari bagunan ini kan memang diperuntukan untuk olahraga. Kita juga harus melihat dari unsur ke aman safety nya itu yang perlu diperdalami lagi,” tukasnya. (Lid)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago