KalbarOnline, Pontianak – Wakil Menteri Kesehatan RI, Dante Saksono Harbuwono mengapresiasi RSUD dr Soedarso Pontianak karena berhasil melakukan operasi jantung terbuka.
Hal itu diungkapkannya pada saat mengunjungi layanan radioterapi untuk pasien kanker yang ada di RSUD dr. Soedarso, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, pada Kamis (20/06/2024).
“Rumah sakit Soedarso sudah berhasil melakukan operasi jantung terbuka tersebut menjadikan rumah sakit ini mempunyai kapasitas pelayanan jantung yang paling maksimal. Mulai dari diagnosis menggunakan scan, menggunakan Kateterisasi untuk melihat sumbatannya dan sudah bisa dilakukan jantung terbuka di RS Soedarso,” ujarnya kepada awak media.
Seperti diketahui, bahwa RSUD dr. Soedarso secara perdana melakukan operasi jantung terbuka pada Jumat 25 November 2022.
RSUD dr. Soedarso resmi menjadi rumah sakit rujukan kardiovaskuler atau penyakit jantung di Kalimantan Barat (Kalbar). (Lid)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…