Hari Berkabung Daerah Momentum Wariskan Keteladanan 

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar Upacara Peringatan Hari Berkabung Daerah Kalimantan Barat ke-80 di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Jumat (28/06/2024).

Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman yang bertindak sebagai inspektur upacara, dalam amanatnya mengatakan, bahwa peringatan Hari Berkabung Daerah dilakukan untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang dibantai oleh tentara Jepang secara massal pada 80 tahun silam. Para korban kekejian itu kemudian dimakamkan di Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak. Tragedi itu kemudian dikenal sebagai Peristiwa Mandor.

“Dengan peristiwa itu, Kalimantan Barat kehilangan satu generasi,” kata Kamaruzaman.

Dirinya menuturkan, para pejuang yang dihabisi pada 28 Juni 1944 itu merupakan orang-orang hebat yang gigih memperjuangkan kemerdekaan Indonesia khususnya di wilayah Kalimantan Barat.

“Ini menjadi teladan bagi kita untuk mengisi kemerdekaan saat ini,” sebutnya.

Keteladanan itu, lanjut Kamaruzaman, harus diwariskan kepada seluruh generasi di Kalimantan Barat. “Dalam hal ini khususnya di Kabupaten Kubu Raya,” katanya. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Prabasa Kembali Jabat Wakil Ketua DPRD Kalbar, Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat di Bidang Infrastruktur dan Pendidikan

KalbarOnline, Pontianak - Empat Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Barat (Kalbar) resmi dilantik.…

32 minutes ago

Aloysius Jabat Ketua DPRD Kalimantan Barat 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Aloysius, anggota dari Fraksi Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi ditunjuk sebagai Ketua…

34 minutes ago

Masuki Musim Hujan, KPU Pontianak Pastikan Distribusi Logistik Berjalan Aman

KalbarOnline, Pontianak - Logistik pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024 mulai didistribusikan ke berbagai kecamatan hingga…

35 minutes ago

RSUD Rubini Mempawah Kaji Tiru Program PKRS dan Implementasi SIMRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr.…

1 hour ago

Pj Wako Lepas 10 Armada Logistik Pemungutan Suara

KalbarOnline, Pontianak - Logistik pemungutan suara dalam rangka pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak untuk Kota…

1 hour ago

Ribuan Guru di Pontianak Berpakaian Daerah Ikuti Upacara Peringatan Hari Guru Nasional 2024

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan guru berpakaian adat daerah mengikuti upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN)…

1 hour ago