Polisi Tangkap Pelaku Curanmor di Parkiran RSUD Sultan Syarif Abdurrahman Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Seorang wanita berinisial J, warga Jalan Parit Banjar, Dusun Melati, Desa Kalimas, Kecamatan, Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat karena mencuri satu unit kendaraan bermotor roda dua di parkiran RSUD Sultan Syarif Abdurrahman Pontianak.

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi melalui Kapolsek Pontianak Barat, AKP Basuki Arif Wibowo menjelaskan, bahwa menurut keterangan korban yang membuat laporan di Polsek Pontianak Barat, ia kehilangan satu unit motornya di area parkiran RSUD tersebut saat menjenguk keluarganya.

“Pada hari Sabtu (06/07/2024) sekitar jam 18.30 WIB, korban datang ke rumah sakit untuk menjenguk keluarga yang sedang sakit, dengan menggunakan sepeda motor jenis Vario. Setelah selesai menjenguk keluarga korban, kemudian korban hendak pulang, pada saat korban akan mengambil sepeda motornya di parkiran sepeda motor milik korban sudah tidak ada, ” terang AKP Basuki.

“Setelah kami menerima laporan polisi tertanggal 8 Juli, kami melakukan penyelidikan, termasuk analisa rekaman CCTV di sekitar TKP, akhirnya kami bisa mengidentifikasi pelaku,” sambungnya.

Penangkapan terhadap pelaku J dilakukan pada Rabu (10/07/2024) sekitar pukul 00.30 WIB.

“Kami dapat mengamankan terduga pelaku J (31 tahun) di Jalan Karya, Gang Mekar Sari 2, Desa Pal 9, Kecamatan Sungai Kakap,” jelas AKP Basuki. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

5 Drama Korea Romantis yang Tayang September 2024, Siap Bikin Baper!

KalbarOnline.com – Para penggemar drama Korea romantis siap-siap terhanyut dengan berbagai judul terbaru yang akan…

2 hours ago

Berlangsung Sengit, Persija Jakarta vs Dewa United Berakhir Tanpa Gol

KalbarOnline.com – Pertandingan Persija Jakarta melawan Dewa United pada lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 berakhir…

2 hours ago

2.178 Personel Amankan Pertandingan Persija Jakarta vs Dewa United di GBK

KalbarOnline.com – Pertandingan seru antara Persija Jakarta melawan Dewa United akan digelar pada Senin, 16…

2 hours ago

Tegas! Polsek Boyan Tanjung Larang Aktivitas PETI di Dusun Penemur I Desa Teluk Geruguk 

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kepala Polsek Boyan Tanjung, IPTU Widiharso,  menggelar sosialisasi dan imbauan kepada…

6 hours ago

5 Fakta Menarik Drama Korea Fragile, Kisah Remaja SMA yang Mencari Jati Diri

KalbarOnline.com – Bulan September ini, ada banyak drama Korea baru yang menarik untuk ditonton, salah…

7 hours ago

Peringatan Maulid Jadi Momentum Aktualisasi Nilai Keteladanan Nabi Muhammad Saw

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Heryandi menghadiri tabligh akbar dalam…

7 hours ago