Harisson Paparkan Rencana Pembangunan Kalbar 20 Tahun ke Depan

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kalbar yang membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) dan Rencana Pembangunan dan Pengembangan Perumahan Kawasan Pemukiman (RP3KP), di Balairungsari DPRD Provinsi Kalbar, Kamis (11/07/2024).

Dalam rapat tersebut, Harisson menjelaskan bahwa RPJPD Tahun 2025 – 2045 akan menjadi panduan utama untuk perencanaan pembangunan selama dua dekade ke depan. Hal ini penting untuk menjawab tantangan zaman dan mengatasi kondisi “middle income trap” yang sedang dialami Kalimantan Barat.

“RPJPD ini akan menyelaraskan visi Kalbar pada 2045, yaitu menjadikannya sebagai daerah yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan. Visi ini mencakup peningkatan pendapatan per kapita, pengentasan kemiskinan, dan penurunan emisi gas rumah kaca,” kata Harisson.

Dirinya juga memaparkan mengenai tahapan penyusunan RPJPD yang telah dilakukan, termasuk kick-off meeting, forum diskusi, konsultasi publik, serta musyawarah perencanaan pembangunan.

Selanjutnya, Harisson menjelaskan Rencana Pembangunan dan Pengembangan Perumahan Kawasan Pemukiman (RP3KP). Perumahan adalah urusan wajib pemerintah daerah sesuai UU Nomor 23 Tahun 2014, yang harus menjadi prioritas dalam layanan dasar. RP3KP akan menyempurnakan RTRW dengan rencana pengembangan perumahan yang lebih detail.

“RP3KP akan memberikan arahan lebih lanjut terkait pengembangan perumahan dan kawasan permukiman yang belum diatur dalam RTRW,” jelasnya.

Harisson berharap, proses pembahasan Raperda ini berjalan lancar dan sesuai ketentuan perundang-undangan.

“Sebagai pimpinan eksekutif, saya mengharapkan agar proses pembahasan kedua Raperda ini tetap berada dalam koridor hukum yang berlaku,” tutup Hariason. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

5 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

7 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

7 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

7 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

7 hours ago