Kabut Asap di Kalbar, Kualitas Udara di Mempawah Masuk Kategori Berbahaya

KalbarOnline, Mempawah – Kualitas udara di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, hari ini Kamis, 25 Juli 2024 pukul 07.00 WIB dalam status bahaya, yang diindikasikan dengan warna hitam. Perubahan warna itu diduga buntut dari asap kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Berdasarkan pantauan dari grafik kualitas udara di Info Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), menunjukan kategori bahaya Mempawah telah mencapai nilai 290,4. Hal ini membuat Mempawah jadi satu-satunya wilayah di Indonesia yang mendapat kategori hitam.

Status bahaya itu terjadi sejak pukul 06.00 WIB (259,8), berlanjut pada jam 07.00 WIB (290,4), dan terus meningkat.

Sebagai informasi, menurut Keputusan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dengan Nomor KEP-45/MENLH/10/1997 tentang Indeks Standar Pencemaran Udara, ISPU dikategorikan “baik” jika berada di rentang 0 – 50.

Sedangkan 50 – 100 dikategorikan “sedang”. 101 – 199 masuk kategori “tidak sehat”, 200 – 299 dikategorikan “sangat tidak sehat”, dan lebih dari 300 dikategorikan “berbahaya”. (Lid)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

10 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

10 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

10 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

10 hours ago