PLN Gelar Kids Playdate Decorating Cake Class di Banjarbaru, Tingkatkan Kreativitas Anak

KalbarOnline.com – Dalam rangka merayakan Hari Anak Nasional pada tanggal 23 Juli 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan melalui PLN Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Banjarbaru mengadakan kegiatan Kids Playdate dengan tema “Decorating Cake Class”. Acara ini berlangsung pada tanggal 13 Juli 2024 di Brew Coffee Space dan diikuti oleh anak-anak dari Banjarbaru dan sekitarnya, dengan peserta dari berbagai usia.

General Manager PLN UIP3B Kalimantan, Abdul Salam Nganro, menyatakan bahwa PLN berkomitmen untuk mendukung kegiatan yang dapat meningkatkan kreativitas dan keterampilan anak-anak. Melalui kegiatan Decorating Cake Class ini, PLN berharap dapat memberikan pengalaman positif dan edukatif bagi anak-anak di Banjarbaru, sekaligus memperingati Hari Anak Nasional dengan cara yang menyenangkan dan bermanfaat.

“Kami berharap melalui kegiatan Decorating Cake Class ini, anak-anak dapat meningkatkan kreativitas mereka dan belajar hal-hal baru yang bermanfaat. Melalui momen ini, PLN berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan anak-anak sebagai generasi penerus bangsa,” ungkap Salam.

Salam menjelaskan bahwa PLN tidak hanya berfokus pada penyediaan listrik yang andal, tetapi juga menunjukkan tanggung jawab sosial dan lingkungannya. Melalui kegiatan seperti ini, PLN berusaha menyediakan wadah yang tepat untuk berkontribusi pada pembangunan masyarakat dan peningkatan kualitas hidup generasi mendatang.

“Kami percaya bahwa mendukung kreativitas dan pendidikan anak-anak adalah investasi jangka panjang bagi masyarakat dan lingkungan. Melalui inisiatif ini, kami ingin menunjukkan bahwa PLN tidak hanya fokus pada penyediaan listrik, tetapi juga berkontribusi dalam aspek sosial sejalan dengan prinsip Environment, Social and Governance (ESG),” pungkas Salam.

Kegiatan tersebut disambut dengan antusias oleh Manager PLN UPT Banjarbaru, Akhmad Fauzan. Bekerja sama dengan swetnsavour.id, anak-anak diberikan demonstrasi langsung tentang cara membuat dan mendekorasi kue dengan Korean Style Cake.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan mereka kesempatan untuk mengeksplorasi bakat mereka dan merayakan Hari Anak Nasional dengan cara yang unik dan menginspirasi,” ujar Fauzan.

Ahmad Idris, salah satu peserta yang sangat antusias, merasa senang dan bersemangat mengikuti kegiatan ini. Menurutnya, instruktur yang ramah dan sabar membuatnya nyaman dan bangga bisa membawa pulang kue yang dihias sendiri.

“Saya sangat senang bisa ikut kelas membuat dan mendekorasi kue yang diadakan oleh PLN. Saya belajar banyak hal baru dan menjadi lebih percaya diri untuk mencoba hal-hal kreatif lainnya. Terima kasih PLN!” kata Idris.

Kegiatan Decorating Cake Class ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak, memberikan mereka ruang untuk berekspresi dan belajar dengan cara yang menyenangkan. Peserta diberikan waktu selama 45 menit untuk mendekorasi masing-masing kue yang telah diberikan.

Di akhir sesi, peserta dengan dekorasi kue terbaik diberikan hadiah dan penghargaan langsung oleh PLN. Melalui seni dekorasi kue ini, anak-anak dapat mengekspresikan diri mereka tidak hanya melalui karya yang lezat, namun juga menarik dan indah untuk dipandang. (KO)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Kukuhkan Gelar Karya Guru Penggerak Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau -  Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengukuhkan gelar karya kepada 39 guru penggerak…

54 mins ago

Bupati Kapuas Hulu Resmikan Asrama Santo Yusuf Paroki Penampakan Tuhan Sayut

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meresmikan Asrama Santo Yusuf Paroki Penampakan Tuhan…

55 mins ago

Bang Midji Ngopi Sore dengan Tokoh Masyarakat Sintang di Pasar Masuka

KalbarOnline, Sintang - Bakal calon Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Sutarmidji mengisi waktu sore dengan…

2 hours ago

Bupati Ketapang Jadi Inspektur Upacara Militer Tugu Juang Tumbang Titi

KalbarOnline, Ketapang - Memasuki hari ke-3 rangkaian Napak Tilas 2024, Bupati Ketapang, Martin Rantan menjadi…

3 hours ago

Pasien Kanker Asal Sambas Senang Layanan Radioterapi RSUD Soedarso Mulai Beroperasi

KalbarOnline, Pontianak - Uray Hidayati, seorang ibu pengidap kanker asal Selakau, Kabupaten Sambas, mengaku senang…

3 hours ago

Berkinerja Baik Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Kalbar Raih Penghargaan Insentif Fiskal

KalbarOnline, Jakarta - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kembali memperoleh penghargaan atas kinerjanya. Kali ini penghargaan…

3 hours ago