Wabup Kapuas Hulu Bangga Banyaknya Inovasi Menarik di Festival Rimba Sungai Utik

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka Festival Rimba Sungai Utik ke-II Tahun 2024 di Dusun Sungai Utik, Desa Batu Lintang, Kecamatan Embaloh Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (01/08/2024).

Dalam sambutannya, Wabup Wahyudi menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada panitia pelaksana dan masyarakat Dusun Sungai Utik yang mendukung penuh kegiatan ini, sehingga meriah seperti saat ini.

“Banyak inovasi yang menarik yang ditampilkan dari Festival Rimba. Saya sangat bangga berada di sini karena Sungai Utik merupakan salah satu Dusun Adat yang masih melestarikan budaya aslinya hingga dikenal sampai ke manca negara,” katanya.

Dirinya pun berharap, agar kegiatan ini dapat terus diselenggarakan di tahun-tahun mendatang.

“Dan saya juga siap membantu dana dari kebijakan saya untuk Festival Rimba Sungai Utik di tahun depan, agar lebih meriah dari sekarang ini,” kata dia.

Sementara itu, Kepala Desa Batu Lintang dalam laporanya menjelaskan, kegiatan Festival Rimba ini diinisiasi langsung dari ide-ide cemerlang seluruh lapisan masyarakat dan para sponsorship yang mendukung acara.

“Ucapan terima kasih kepada panitia dan seluruh masyarakat Sungai Utik, juga terutama kepada Pemda Kapuas Hulu, terutama kepada bapak Wabup Kapuas Hulu yang selalu ambil andil dalam kegiatan Festival Rimba ini, dari yang pertama tahun lalu hingga Festival Rimba kedua ini,” katanya.

“(Terima kasih) juga kepada seluruh sponsorship serta para tamu dari dalam dan luar negeri yang datang memeriahkan acara ini,” tambahnya. (Haq)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Deklarasi ODF 4 Desa di Badau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan deklarasi ODF di Desa…

8 hours ago

Bergabung Bersama 700 Relawan Saro’an di Tebas, Ria Norsan Disambut Antusias

KalbarOnline, Sambas - Calon Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan menghadiri pengukuhan tim kemenangan dan relawan…

8 hours ago

Bang Midji Serahkan Bantuan Sajadah ke Masjid Agung Sultan Anum Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2018 - 2023, Sutarmidji bersilaturahmi dengan jemaah…

12 hours ago

Tragedi Perkemahan di Kubu Raya, Harisson Minta Panitia Kemah Perhatikan Kondisi Cuaca

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson turut menyampaikan duka cita yang mendalam…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Dukung Metode Gasing Diterapkan di Sekolah-sekolah Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, mendorong penerapan metode belajar berhitung dengan…

12 hours ago

Hari Kedua, Napak Tilas Bupati dan Rombongan Ziarah ke Makam-makam Pahlawan Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Rangkaian kegiatan napak tilas tahun 2024 di Kabupaten Ketapang sudah dimulai, salah…

13 hours ago