Kemenangan Veddriq di Paris Jadi Kado Istimewa Ultah Pj Gubernur Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Usai menyaksikan secara langsung dari televisi, Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson merasa sangat bangga sekaligus terharu, akhirnya atlet panjat tebing asal Kota Pontianak, Provinsi Kalbar, Veddriq Leonardo, berhasil menyumbangkan medali emas pada Olimpiade Paris 2024, di Perancis.

Perolehan medali tersebut menjadi pembuka bagi Indonesia pada emas sejak Olimpiade Paris dimulai 26 Juli 2024 lalu.

“Saya selaku Pj Gubernur, atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar menyampaikan apresiasi yang tinggi atas capaian yang diraih atlet kita (Kalbar) Veddriq Leonardo, meraih medali emas olimpiade. Tidak hanya mengharumkan nama Kalbar, Veddriq juga telah mengharumkan nama Indonesia di mata dunia,” ungkapnya.

Dan yang lebih spesial lagi, menurut Harisson, prestasi tersebut didapatkan Veddriq bertepatan dengan peringatan hari ulang tahun (ultah)-nya yang ke-58, pada 8 Agustus kemarin. Sehingga ia merasa, kesuksesan Veddriq itu, seolah menjadi kado istimewa, dan menambah kebahagiaannya di momen hari ulang tahun.

Harisson juga berharap, apa yang diraih Veddriq ini bisa memotivasi atlet-atlet Kalbar lainnya. Agar terus semangat berlatih, dan mampu meraih prestasi nasional hingga internasional, sesuai dengan cabang olahraga yang digeluti.

“Tentu kita (pemprov) akan memberikan apresiasi atau bonus kepada Veddriq atas prestasinya ini. Secara aturan kita sudah ada SK (Surat Keputusan) Gubernur yang mengatur besaran bonus bagi atlet berprestasi kita,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Deklarasi ODF 4 Desa di Badau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan deklarasi ODF di Desa…

8 hours ago

Bergabung Bersama 700 Relawan Saro’an di Tebas, Ria Norsan Disambut Antusias

KalbarOnline, Sambas - Calon Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan menghadiri pengukuhan tim kemenangan dan relawan…

8 hours ago

Bang Midji Serahkan Bantuan Sajadah ke Masjid Agung Sultan Anum Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2018 - 2023, Sutarmidji bersilaturahmi dengan jemaah…

12 hours ago

Tragedi Perkemahan di Kubu Raya, Harisson Minta Panitia Kemah Perhatikan Kondisi Cuaca

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson turut menyampaikan duka cita yang mendalam…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Dukung Metode Gasing Diterapkan di Sekolah-sekolah Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, mendorong penerapan metode belajar berhitung dengan…

12 hours ago

Hari Kedua, Napak Tilas Bupati dan Rombongan Ziarah ke Makam-makam Pahlawan Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Rangkaian kegiatan napak tilas tahun 2024 di Kabupaten Ketapang sudah dimulai, salah…

12 hours ago