Polsek Badau Bagikan Bendera Merah Putih Ke Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 dan menanamkan semangat nasionalisme di kalangan masyarakat yang berbatasan langsung dengan Malaysia, Polsek Badau melaksanakan pembagian bendera merah putih kepada masyarakat, Sabtu (10/08/2024).

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan melalui Kapolsek Badau, AKP Supriyanto mengatakan, sasaran utama dari kegiatan ini adalah masyarakat yang belum memiliki bendera merah putih atau bendera mereka sudah tidak layak pakai.

“Selain itu, pemasangan tiang dan bendera merah putih dilakukan di sepanjang Jalan Poros Lintas Utara yang menghubungkan Desa Sebindang, Desa Badau, dan Desa Janting, menandai semangat kebersamaan di perbatasan negeri,” katanya.

“Bendera merah putih berkibar dengan gagah, mengingatkan kembali pada semangat perjuangan yang harus selalu dijaga, terutama di daerah yang berbatasan langsung dengan negara Malaysia,” lanjut Supriyanto.

Kegiatan ini melibatkan berbagai elemen penting, diantaranya Koramil 1206-04/Bdu yang diwakili oleh Lettu Inf Fadly Yanoor, Satgas Pamtas Yon Zipur 5/ABW (Pos Kotis) dan Pos Mentari, serta Kepala Desa Sebindang, Karyadi dan Kepala Desa Badau Sukimin, beserta staf mereka.

“Kerja sama antar instansi ini menunjukkan sinergi yang kuat dalam menjaga semangat kebangsaan di wilayah terluar Indonesia,” ujar Kapolsek Badau.

Sejalan dengan itu, dirinya turut mengajak seluruh masyarakat, terutama yang berada di wilayah perbatasan, untuk terus menumbuhkan jiwa nasionalisme.

“Peringatan HUT RI ke-79 ini diharapkan menjadi momentum bagi seluruh warga untuk semakin mencintai dan menjaga keutuhan NKRI,” tuturnya. (Haq)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Fransiskus Kukuhkan Gelar Karya Guru Penggerak Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau -  Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengukuhkan gelar karya kepada 39 guru penggerak…

1 hour ago

Bupati Kapuas Hulu Resmikan Asrama Santo Yusuf Paroki Penampakan Tuhan Sayut

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meresmikan Asrama Santo Yusuf Paroki Penampakan Tuhan…

1 hour ago

Bang Midji Ngopi Sore dengan Tokoh Masyarakat Sintang di Pasar Masuka

KalbarOnline, Sintang - Bakal calon Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Sutarmidji mengisi waktu sore dengan…

3 hours ago

Bupati Ketapang Jadi Inspektur Upacara Militer Tugu Juang Tumbang Titi

KalbarOnline, Ketapang - Memasuki hari ke-3 rangkaian Napak Tilas 2024, Bupati Ketapang, Martin Rantan menjadi…

3 hours ago

Pasien Kanker Asal Sambas Senang Layanan Radioterapi RSUD Soedarso Mulai Beroperasi

KalbarOnline, Pontianak - Uray Hidayati, seorang ibu pengidap kanker asal Selakau, Kabupaten Sambas, mengaku senang…

3 hours ago

Berkinerja Baik Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Kalbar Raih Penghargaan Insentif Fiskal

KalbarOnline, Jakarta - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kembali memperoleh penghargaan atas kinerjanya. Kali ini penghargaan…

3 hours ago