Bank Kalbar Kembali Salurkan CSR ke Pedagang Pasar di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Bank Kalbar selalu berkomitmen dalam melaksanakan tanggung jawab sosial perusahaan, serta senantiasa menyisihkan sebagian laba perusahaan untuk program Corporate Social Responsibility (CSR).

Wujud nyata peran serta bank Kalbar tersebut tertuang dalam aktivitas CSR yang diantaranya pada sektor pendidikan, kesehatan, lingkungan, ekonomi dan sosial kemasyarakatan CSR yang diberikan ini tersebar di seluruh Kalimantan Barat serta meliputi wilayah operasional Bank Kalbar.

BUMD terbesar di Kalbar yang selalu menunjukan kinerja gemilang dengan mencatatkan laba di tahun 2023 sebesar Rp 455,44 miliar, setiap tahunnya terus berkontribusi aktif menyalurkan program CSR dari kota hingga pelosok wilayah di Kalbar untuk masyarakat.

Di Kota Pontianak misalnya, yang menerima manfaat program CSR Bank Kalbar saat ini adalah pedagang. CSR yang diberikan Bank Kalbar dalam bentuk gerobak pembuangan sampah. Hal ini memudahkan petugas kebersihan mengangkut sampah agar kebersihan lingkungan tetap terjaga.

Pada saat penyerahan gerobak sampah kepada Pemerintah Kota Pontianak, Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi, menyampaikan, bantuan CSR Bank Kalbar kepada Pemkot Pontianak sejalan dengan rencana dan tujuan bisnis bank.

“Kami tidak hanya memberikan bantuan kepada pemerintah, tetapi juga kepada masyarakat luas” ujarnya.

Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian  mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bank Kalbar yang telah membagikan bantuan CSR berupa gerobak pembuangan sampah.

“Bantuan ini akan kami distribusikan ke pasar-pasar di kota Pontianak, dengan harapan dapat membantu menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekitar pasar,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, bantuan CSR dari Bank Kalbar terdiri dari delapan unit gerobak pembuangan sampah dengan total nilai Rp 51.603.789.

“Gerobak ini akan disalurkan kepada beberapa pasar di Pontianak, yaitu: Asosiasi Pasar Flamboyan sebanyak 5 unit, Pasar Ikan Flamboyan 1 unit, Pasar PSP 1 unit, dan Pasar Dahlia 1 unit,” kata Pj Wali Kota.

Salah satu perwakilan penerima bantuan CSR Bank Kalbar, mengucapkan terima kasih kepada Bank Kalbar dan Pemkot Pontianak atas bantuan gerobak pembuangan sampah ini.

“Gerobak-gerobak ini akan digunakan untuk mengangkut sampah dari pasar-pasar seperti Pasar Flamboyan, Pasar Ikan, Pasar PSP, dan Pasar Dahlia, menuju tempat pembuangan sampah sementara. Bantuan ini sangat berarti dalam upaya menjaga kebersihan pasar dan lingkungan,” ucapnya.

Bank Kalbar terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program-program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat melalui berbagai program CSR. Bantuan ini diharapkan nantinya dapat memberikan dampak positif dan meningkatkan kualitas hidup, baik di Kota Pontianak maupun seluruh kabupaten kota di Kalimantan Barat. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Deklarasi ODF 4 Desa di Badau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan deklarasi ODF di Desa…

7 hours ago

Bergabung Bersama 700 Relawan Saro’an di Tebas, Ria Norsan Disambut Antusias

KalbarOnline, Sambas - Calon Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan menghadiri pengukuhan tim kemenangan dan relawan…

7 hours ago

Bang Midji Serahkan Bantuan Sajadah ke Masjid Agung Sultan Anum Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2018 - 2023, Sutarmidji bersilaturahmi dengan jemaah…

11 hours ago

Tragedi Perkemahan di Kubu Raya, Harisson Minta Panitia Kemah Perhatikan Kondisi Cuaca

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson turut menyampaikan duka cita yang mendalam…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Dukung Metode Gasing Diterapkan di Sekolah-sekolah Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, mendorong penerapan metode belajar berhitung dengan…

11 hours ago

Hari Kedua, Napak Tilas Bupati dan Rombongan Ziarah ke Makam-makam Pahlawan Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Rangkaian kegiatan napak tilas tahun 2024 di Kabupaten Ketapang sudah dimulai, salah…

12 hours ago