RSUD Soedarso Jadi Pusat Pemeriksaan Kesehatan Untuk Para Calon Kepala Daerah se-Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dari berbagai daerah se-Kalimantan Barat (Kalbar), sebagai lokasi pemeriksaan kesehatan bagi bakal pasangan calon (bapaslon) kepala daerah yang akan mengikuti pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024.

Semua tes yang dibutuhkan akan dilaksanakan di satu tempat, yakni di Gedung Poliklinik Terpadu, RSUD Soedarso.

Direktur RSUD Soedarso, Hary Agung Tjahyadi mengungkapkan, sampai kemarin sudah ada sembilan KPU kabupaten/kota yang menandatangani perjanjian kerja sama tersebut, antara lain KPU Landak, Sintang, Bengkayang, Sanggau, Pontianak, Melawi, Kapuas Hulu, Ketapang dan Kubu Raya.

“Total sudah ada sembilan KPU kabupaten/kota (yang bekerja sama), kami juga masih menunggu (KPU) kabupaten/kota lainnya. Tapi yang jelas dengan perjanjian kerja sama ini nanti tahapan pemeriksaan kesehatan bakal calon kepala daerah itu dilakukan di RSUD Soedarso,” ujarnya kepada awak media, Jumat (23/08/2024).

Hary mengatakan, adapun pemeriksaan yang akan dilakukan meliputi kesehatan jasmani hingga kesehatan rohani (jiwa). Serta ada pula terkait dengan pemeriksaan (tes) narkoba. Nantinya, pelayanan di rumah sakit milik Pemprov Kalbar itu juga akan dikerjasamakan dengan beberapa pelayanan kesehatan lainnya, seperti Klinik Utama Sungai Bangkong, Badan Narkotika Nasional (BNN), dan juga beberapa RS rujukan lainnya.

“Kita bergabung nanti di Poliklinik Terpadu (RSUD Soedarso). Dengan itu kami berperan dalam agenda nasional (pilkada serentak) ini untuk memudahkan proses pemeriksaan kesehatan terpadu dalam satu gedung, sehingga calon (kepala daerah) tidak harus datang ke beberapa tempat pelayanan kesehatan,” terangnya. (bar)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

3 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

5 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

5 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

5 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

5 hours ago