Terjunkan 362 Prajurit, Kodim Putussibau Siap Amankan Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau – Komandan Distrik Militer (Kodim) 1206 Putussibau, Letkol Inf Nasli menyatakan pihaknya siap mengamankan jalannya pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kapuas Hulu tahun 2024 ini.

“Ada 362 anggota TNI yang tersebar di koramil, babinsa yang akan mengamankan proses pilkada nanti. Manakala terjadi emergency (darurat) kita sudah ada cadangan dari pasukan Batalyon 644 Walet Sakti, tetapi semoga tidak terjadi emergency pada pilkada nanti,” ucapnya kepada KalbarOnline.com di sela-sela mengikuti apel gelar pasukan di Mapolres Kapuas Hulu, Senin (26/08/2024).

Dengan kehadiran TNI dalam pengamanan pilkada, pihaknya berharap, pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kapuas Hulu dapat berjalan dengan aman, lancar dan damai.

“Bahwa dari deteksi dini, isu-isu yang berkembang yang kami pantau banyak dari medsos, mungkin ya, mungkin tidak, dan tidak bisa saya sampaikan,” kata Letkol Inf Nasli.

Lebih lanjut dirinya juga berharap dan meminta kepada masyarakat dapat lebih melihat visi-misi maupun program-program yang ditawarkan oleh masing-masing paslon, sehingga dari itu masyarakat dapat memutuskan mana yang terbaik.

“Sehingga rakyat sebagai pemilih bisa menilai mana pasangan calon bupati dan wakil bupati  yang pantas atau layak untuk memimpin Kabupaten Kapuas Hulu ini lima tahun ke depan,” pungkasnya. (Haq)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago