Polisi Amankan Dua Pencuri Bahan Material Komplek Perumahan di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Polisi mengamankan dua pelaku pencurian barang material di sebuah komplek perumahan yang berlokasi di Jalan Mayor Alianyang, Desa Kapur, Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya, pada Sabtu (31/08/2024) lalu.

Aksi kedua pelaku tersebut awalnya diketahui oleh warga setempat dan melaporkannya kepada pihak Kepolisian Sektor Sungai Raya.

Petugas Satreskrim yang sudah berada di lokasi langsung menangkap kedua pelaku saat keluar dari rumah tersebut beserta barang bukti dua karung barang material yang berisikan potongan seng metal dan baja ringan.

Kapolsek Sungai Raya, AKP Hariyanto melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, AIPTU Ade membenarkan tindak pidana pencurian tersebut. Kedua pelaku tersebut berinisial AS (24 tahun) dan SA (20 tahun), kedua pria ini merupakan warga Desa Kapur Kecamatan Sungai Raya.

“Barang material yang diambil oleh kedua pelaku merupakan milik korban berinisial DM untuk melakukan perehaban rumah miliknya, dari perbuatan kedua pelaku korban mengalami kerugian sebesar Rp 5 juta,” terangnya, Selasa (03/09/2024) pagi. 

Kemudian Ade mengatakan, setelah melakukan rangkaian penyelidikan mendalam oleh Satreskrim Polsek Sungai Raya, kedua pelaku ditetapkan sebagai tersangka tindak pidana pencurian.

“Kedua pelaku beserta barang bukti sudah dilakukan penahanan di Rumah Tahanan Polsek Sungai Raya. Keduanya dijerat dengan Pasal 363 KUHPidana dengan ancaman paling lama 7 tahun penjara,” tegas Ade. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Deklarasi ODF 4 Desa di Badau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan deklarasi ODF di Desa…

8 hours ago

Bergabung Bersama 700 Relawan Saro’an di Tebas, Ria Norsan Disambut Antusias

KalbarOnline, Sambas - Calon Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan menghadiri pengukuhan tim kemenangan dan relawan…

8 hours ago

Bang Midji Serahkan Bantuan Sajadah ke Masjid Agung Sultan Anum Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2018 - 2023, Sutarmidji bersilaturahmi dengan jemaah…

12 hours ago

Tragedi Perkemahan di Kubu Raya, Harisson Minta Panitia Kemah Perhatikan Kondisi Cuaca

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson turut menyampaikan duka cita yang mendalam…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Dukung Metode Gasing Diterapkan di Sekolah-sekolah Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, mendorong penerapan metode belajar berhitung dengan…

12 hours ago

Hari Kedua, Napak Tilas Bupati dan Rombongan Ziarah ke Makam-makam Pahlawan Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Rangkaian kegiatan napak tilas tahun 2024 di Kabupaten Ketapang sudah dimulai, salah…

13 hours ago