KalbarOnline, Putussibau – Perjalanan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 telah memasuki babak akhir kurasi. Untuk sampai di tahap ini, proses yang diikuti oleh peserta cukup berat,, karena harus bersaing dengan 6.016 desa wisata di seluruh Provinsi di Indonesia.
Sehingga, banyak dari para penggiat desa wisata menunjukan pesona terbaik serta menggali potensi yang dimiliki desa wisata untuk disajikan dengan semenarik mungkin.
“Untuk sampai di titik ini perjalanan desa wisata tidaklah mudah. Bersaing dengan 6.016 desa wisata lainnya, membuat desa wisata berlomba-lomba menampilkan wajah terbaik desa wisatanya. Menggali seluruh potensi dan menyajikannya dengan kemasan yang sangat menarik,” ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno melalui Instagram @anugerahdesawisataindonesia dan YouTube @anugerahdesawisata7358.
Proses kurasi dengan tahapan yang cukup panjang disertai analisis penilaian secara objektif oleh Dewan Juri, menghasilkan desa wisata terbaik yang menjadi barometer dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024.
“Setelah melalui proses kurasi yang panjang, analisis dan penilaian secara objektif oleh seluruh tim Dewan Juri, Kemenparekraf telah mendapatkan desa wisata terbaik dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024,” kata Menparekraf RI.
“Inilah momen yang paling ditunggu-tunggu oleh seluruh peserta adwi 2024. Dengan sangat teramat bangga, saya umumkan 50 besar desa wisata Anugerah Desa Wisata Indo mendampingi Direktur Tata Kelola Destinasi di Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Florida Pardosi turun langsung ke Dusun Sungai Utik, Desa Batu Lintang Kecamatan Embaloh Hulu, Sabtu (07/09/2024),” katanya.
Wabup Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat dalam kesempatan itu mendampingi langsung Direktur Tata Kelola Destinasi, Florida Pardosi, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia ke Desa Batu Lintang, Kecamatan Embaloh Hulu pada kegiatan visitasi dan penilaian lapangan 50 Besar Desa Wisata ADWI 2024.
Dalam kegiatan tersebut, menurut pengakuan dewan juri, Desa Wisata Batu Lintang Dusun Sungai Utik ini merupakan desa pertama dalam sejarah mereka, sejak tahun 2022 kegiatan ADWI ini dimulai, yang kali pertama ikut serta dalam penilaian dan langsung masuk menjadi nominasi 50 Besar Desa Wisata ADWI tahun 2024. Desa ini bersaing dengan 93 desa se-Kalimantan Barat dan 6.016 desa se-Indonesia.
Wahyudi Hidayat turut menyampaikan, apresiasi dan rasa bangga yang setinggi-tinggi kepada seluruh elemen yang bekerja sama dalam menyukseskan kegiatan ini, terutama kepada masyarakat Desa Batu Lintang Dusun Sungai Utik yang bekerja keras hingga masuk dalam 50 Besar Desa Wisata ADWI 2024.
Wahyudi mengatakan, pihaknya siap membantu apa-apa yang menjadi kekurangan apabila Desa Batu Lintang Dusun Sungai Utik ini sukses masuk dalam 5 Besar Desa Wisata ADWI 2024. (Haq)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…